Usai Ceramah di Mana-Mana, Pak Ustaz Baru Ketahuan Positif Covid-19

Usai Ceramah di Mana-Mana, Pak Ustaz Baru Ketahuan Positif Covid-19

Gugus Tugas Covid-19 Kota Bogor saat ini sibuk melakukan tracking. Hal ini menyusul hasil tes seorang ustaz yang positif usai berceramah ke banyak tempat.

Petugas menelusuri di mana saja ustaz tersebut ceramah agar mempermudah melakukan tracking.

Dikutip dari Pojoksatu, ustaz yang tinggal di Kelurahan Menteng Kecamatan Bogor Kota Bogor itu ketahuan positif corona setelah ceramah di mana-mana.

Kini, ustaz tersebut menjalani perawatan di Ruang Isolasi Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Bogor.

“RW Siaga Corona dan puskesmas masih terus melakukan tracking terkait penyebaran Covid-19 dari ustaz yang identitasnya masih dirahasiakan ini,” kata Lurah Menteng Siswanto kepada pojokbogor, Kamis (6/8).

Menurut Siswanto, sebelum dinyatakan positif, ustaz tersebut melakukan kegiatan di berbagai lokasi.
 
“Selama 14 hari ke belakang dari tanggal terkonfirmasi positif, ustaz ini diketahui melakukan cukup banyak kegiatan keagamaan,” ucapnya.

Namun, sampai saat ini, tim surveilans dari Kelurahan Menteng belum bisa mengkonfirmasi dari mana asal penularan ini terjadi.

“Kami masih bergerak, mudah-mudahan ini cepat ketemu ujungnya,” pungkas Siswanto.

Jumlah kasus corona di Kota Bogor per 5 Agustus 2020 sebanyak 309 orang. Dari angka tersebut, sebanyak 202 sembuh dan 21 orang meninggal.

Sementara total kasus Covid-19 di seluruh Indonesia sebanyak 117 ribu terkonfirmasi positif. Sebanyak 73.889 sembuh dan 5.452 meninggal dunia.

Secara global, jumlah kasus corona di seluruh dunia sebanyak 18.993.568 terkonfirmasi positif. Dari jumlah itu, 711.490 meninggal dunia dan 12.182.699 dinyatakan sembuh. (adi/pojokbogor/ima)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: