Dikenal Paling Ditakuti, 10 Klub Ini Tak Bisa Dijebol Lionel Messi

Dikenal Paling Ditakuti, 10 Klub Ini Tak Bisa Dijebol Lionel Messi

Meski dikenal tajam dan lihai di kotak penalti lawan, Lionel Messi ternyata punya lawan tangguh dan susah dijebol. Setidaknya ada 10 tim yang pernah dihadapi Messi dan tak mampu ia jebol meski dia merupakan penyerang yang paling ditakuti klub manapun di dunia ini. 

Kapten Barcelona Lionel Messi baru saja mencetak golnya yang ke-700 untuk klub dan negara saat Barcelona bermain imbang 2-2 dengan Atletico Madrid, Selasa lalu.
 
Gol ke-700 itu dicetak Messi lewat tendangan penalti panenka untuk menaklukkan Jan Oblak.

Pemain berusia 33 tahun ini telah mencetak semua jenis gol untuk Barcelona dan Argentina. Namun, tercatat ada 10 tim mendapat kehormatan karena mampu membuat pemenang Ballon d’Or enam kali itu mati kutu.

Messi telah mencetak 630 gol untuk klubnya dalam pertandingan melawan 78 tim, mencetak gol melawan 68 di antaranya, dikutip dari Pojoksatu.

Tim terbesar yang tidak pernah dibobol Messi adalah Inter Milan. Bukan cuma sekali, Barcelona yang diperkuat Messi tercatat empat kali menghadapi Inter Milan.

Namun dalam empat pertemuan itu, superstar berjuluk La Pulga tak bisa menjebol gawang Nerazzurri.

Tiga kali di Liga Champions musim 2009/10 ketika Inter menjuarai kompetisi. Kesempatan keempat adalah Oktober lalu.

Berikut ini daftar 10 tim yang belum bisa dijebol Messi:


1. Inter Milan (Italia)

2. Rubin Kazan (Rusia)

3. Xerez (Spanyol)

4. Benfica (Portugal)

5. Udinese (Italia)

6. Murcia (Spanyol)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: