Persekat Siap Ikuti Lanjutan Kompetisi Liga 2, Pemain Segera Dikumpulkan Lagi

Persekat Siap Ikuti Lanjutan Kompetisi Liga 2, Pemain Segera Dikumpulkan Lagi

Kompetisi Liga 2 tahun 2020 rencananya akan kembali bergulir Oktober mendatang. Mengingat hal itu, Klub Persekat selaku tim promosi Liga 2 2020 menyatakan siap untuk mengikutinya.

Kesiapan Tim Ki Gede Sebayu ini disampaikan CEO Persekat Haron Bagas Prakosa dalam diskusi Ngobrol Inspiratif (Ngopi) Kemisan di salah satu kedai kopi di Procot, Slawi, Kamis (2/7) lalu.

”'Kita beberapa kali melakukan pertemuan secara virtual bersama dengan PSSI dan PT LIB. Saat itu, kami menyampaikan beberapa hal terkait kelanjutan kompetisi Liga. Prinsipnya kami siap dengan mekanisme yang akan diterapkan di masa pandemi ini,” kata Bagas.

Menurut Bagas, kendati sampai dengan saat ini regulasi pertandingan belum keluar, tapi pihaknya memastikan kompetisi akan digelar pada Oktober mendatang.

”Rencana persiapan termasuk pemain yang kini masih berlatih di tempat tinggalnya masing-masing sudah kami koordinasikan untuk menyesuaikan aturan baru yang dikeluarkan oleh PSSI maupun PT LIB selaku operator,” ujarnya.

Bagas menambahkan minimal satu bulan setengah sebelum pertandingan, pihaknya akan mengundang seluruh pemain Persekat untuk melakukan latihan. Bagas berharap semua pihak dapat mendukung Persekat saat berlaga di Kompteisi Liga 2 nanti.

Sebab, di Liga 2 ini, Persekat tidak boleh meminta bantuan dari pemerintah. ”Semoga semua pihak mau peduli dengan Persekat ini,” harapnya.

Hadir dalam acara tersebut, Manajer Klub Persekat Ersal Aburizal, perwakilan Askab PSSI Tegal Bambang Asmoyo, dari perwakilan supporter, Trias, dan Direktur Teknik Persekat Tatang Sundawa. (yer/zul/gun)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: