Minggu (5/7) Besok, Obyek Wisata Guci Dibuka Lagi untuk Wisatawan

Minggu (5/7) Besok, Obyek Wisata Guci Dibuka Lagi untuk Wisatawan

Obyek Wisata Pemandian Air Panas Guci di Bojong, Kabupaten Tegal akan dibuka lagi untuk wisatawan, Minggu (5/7) besok. Meski begitu, pembukaan secara resmi masih menunggu rekomendasi dari Tim Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Tegal.

"Hari Sabtu simulasi dulu, dan hari Minggu dibuka. Tapi itu baru rencana," kata Plt Kepala Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata (Porpar) Kabupaten Tegal, Suharinto, kemarin.

Dia mengungkapkan, obyek wisata yang menjadi andalan masyarakat Tegal itu ditutup sejak adanya pasien Covid-19 di Kabupaten Tegal. Yakni sekitar bulan Maret 2020. Sejauh ini, tempat wisata Guci sudah berulangkali disemprot cairan disinfektan dan selalu menjaga kebersihan.

"Nanti kalau jadi dibuka, kami sudah menyiapkan fasilitas protokol kesehatan. Salah satunya tempat cuci tangan," ujarnya.

Bupati Tegal Umi Azizah membenarkan jika seluruh obyek wisata di Kabupaten Tegal akan dibuka setelah ada rekomendasi dari tim Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Tegal. Ditambahkan pula, jika Obyek Wisata Guci juga akan dibuka.

Namun, sebelum dibuka, pihaknya akan melakukan simulasi lebih dulu. Simulasi akan melibatkan tim Gugus Tugas dan seluruh tenaga obyek wisata.

"Prinsipnya nanti akan dibuka. Tapi harus menerapkan protokol kesehatan," ujarnya.

Adapun protokol kesehatan yang dimaksud yakni, pengelola obyek wisata harus menyiapkan tempat cuci tangan. Tenaga wisata dan pengunjung wajib memakai masker dan jaga jarak atau social distancing.

Jika ada pengunjung yang tidak memakai masker, sebaiknya tidak diperbolehkan masuk. Begitu pula dengan jumlah pengunjung, harus ada angka maksimal.

"Mungkin hari Minggu Guci dibuka. Tapi jumlah pengunjung harus dibatasi, jangan 100 persen dimasukkan semua, harus bertahap," pesannya. (yer/zul/gun)

Sumber: