Selain Zona Merah, 185 Orang di Brebes juga Terjangkit Demam Berdarah
Ratusan warga Kabupaten Brebes terjangkit Demam Berdarah Dengue (DBD) di tengah pandemi virus corona (Covid-19). Dari data dari Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Brebes mencatat hingga Mei ini ada 185 kasus DBD di kota bawang merah tersebut.
Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Brebes dr Sartono melalui Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit, Imam Budi Santoso mengatakan, hingga Rabu (27/5) tercatat ada 185 kasus DBD terjadi di Kabupaten Brebes. Dari periode Januari-Mei, periode April merupakan jumlah DBD terbanyak yakni dengan 60 kasus.
"Untuk Januari sendiri ada 19 kasus, Februari 44 kasus, Maret 24 kasus dan Mei 38 kasus," ujarnya.
Dijelaskannya, dari 185 kasus DBD yang terjadi di Kabupaten Brebes, tujuh diantaranya meninggal dunia. Yakni masing-masing di Februari, Maret dan Mei satu orang sedangkan April empat orang.
"Total ada tujuh pasien DBD di Kabupaten Brebes yang dilaporkan meninggal," jelasnya.
Ditambahkannya, 185 kasus itu tersebar di 17 kecamatan yang ada di Kabupaten Brebes. Berbagai upaya telah dilakukan oleh pihaknya. Salah satunya, mencegah penularan DBD dengan melakukan pemberantasan sarang nyamuk dan polah hidup bersih di lingkungan tempat tinggalnya.
"Selain mengajak warga untuk tetap pola hidup sehat. Kami juga melakukan fogging kebeberapa tempat melalui puskesmas dan tim medis yang ada ditiap kecamatan," pungkasnya. (ded/zul)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: