Unggul 3 - 1, Timnas Futsal Indonesia Melaju ke Semi Final Piala AFF

Selasa 05-11-2024,15:38 WIB
Reporter : Devan Aditya Pratama
Editor : Khikmah Wati

Indonesia memperbesar skor menjadi 2-0 di menit ke-15. Romi Humandri merobek gawang Indonesia lewat serangan balik setelah berhadapan langsung dengan kiper.

Australia memperkecil menjadi 1-2 di menit ke-19. Pemain nomor punggu sembilang yang merobek gawang Indonesia dan skor tersebut menutup babak pertama.

BACA JUGA: Daftar 27 Pemain Timnas Indonesia Vs Jepang dan Arab, Asnawi Dicoret

BACA JUGA: Jelang Laga Lawan Jepang, Shin Tae-yong Dapat 2 Kekuatan dari Timnas Indonesia U-17

Waktu babak kedua berjalan lebih cepat karena bola tak banyak keluar dan minim pelanggaran terjadi. Indonesia mengancam lewat tembakan Rio Pangestu di menit kedelapan.

Samuel Eko buang peluang emas di menit ke-14 babak kedua. Pada posisi yang sudah di depan gawang, bola tembakannya melambung.

Romi Humandri mencetak brace di menit ke-16. Proses gol yang dibangun oleh Ardiansyah Nur itu membuat Indonesia menang 3-1.

Hasil ini membuat Indonesia mantap di puncak klasemen Grup B dengan enam poin dan mengantongi tiket ke semifinal. Indonesia tinggal mencari status juara grup pada matchday ketiga.

BACA JUGA: Ini Jersey Timnas Indonesia paling Laris dengan Nameset Jay Idzes

BACA JUGA: Ini Dugaan Netizen Pasca Pertandingan Ultra Defensif Timnas Indonesia vs Australia Semalam, FIFA Turun Tangan?

Kemenangan bersejarah

Berkat kerja keras dan permainan yang solid, Timnas Indonesia berhasil meraih kemenangan dengan skor 3-1 atas Australia. Kemenangan ini merupakan hasil yang sangat memuaskan bagi seluruh pecinta futsal Indonesia.

Dengan hasil ini, Timnas Indonesia semakin kokoh di puncak klasemen Grup B dan semakin dekat dengan tiket semifinal.

Kemenangan atas Australia tidak hanya membanggakan seluruh rakyat Indonesia, tetapi juga menjadi bukti nyata bahwa futsal Indonesia terus berkembang dan mampu bersaing di level Asia Tenggara. Kemenangan ini diharapkan dapat menjadi motivasi bagi para pemain muda Indonesia untuk terus berlatih dan berprestasi.

Kategori :