Tak Hadir saat Silaturahmi Kapolres Tegal dan MUI, Paslon 1 Mengaku Telat Terima Undangan

Kamis 03-10-2024,07:24 WIB
Reporter : Yeri Noveli
Editor : Khikmah Wati

SLAWI, radartegal.com - Ketidakhadiran salah satu pasangan calon (paslon) Bupati dan Wakil Bupati Tegal dalam Silaturahmi Kapolres Tegal dan Majelis Ulama Indonesia (MUI) pada Rabu, 2 Oktober 2024 pagi akhirnya mendapat jawaban.

Rupanya, absennya paslon Bupati dan Wakil Bupati Tegal nomor urut 1 dalam Halaqah Ulama Silaturahmi Kapolres Tegal bersama MUI Kabupaten Tegal yang dilaksanakan di Lantai 2 Gedung PMI Kabupaten Tegal karena undangan acara tersebut datang terlambat. 

Menurut Liaison Officer (LO) Paslon Nomor 1 Abas, sebenarnya jika paslon nomor 1 diundang, pasti akan hadir. 

Namun, undangan yang dikirim oleh seorang petugas dari MUI, baru diterima oleh tim paslon 1 di hari Rabu, 2 Oktober 2024 pukul 10.58 WIB.

BACA JUGA: Kapolres dan MUI Undang 2 Cabup Tegal, Salah Satu Paslon Tak Hadir

Padahal, acara Silahturahmi Kapolres untuk Pilkada damai itu, dilaksanakan di hari yang sama, Rabu 2 Oktober 2024 pukul 08.00 WIB.

"Artinya sudah telat tiga jam, kita baru terima undangannya," keluh Abas.

Karena hal itu, Paslon Bupati dan Wakil Bupati Tegal nomor urut 1 ini tidak bisa menghadiri undangan di acara yang sejatinya menghadirkan dua paslon Bupati Tegal dan Wakil Bupati Tegal.

"Mas Bima Eka Sakti selaku Calon Bupati meminta maaf jika tidak bisa datang di acara tersebut," kata Abas memberikan klarifikasi atas berita yang tayang di Radar Tegal dengan judul 'Kapolres dan MUI Undang 2 Cabup Tegal, Salah Satu Paslon Tak Hadir.


WAWANCARA - Ketua MUI Kabupaten Tegal KH Tubagus Fahmi bersama Kapolres Tegal, Dandim dan Wakil Ketua MUI Provinsi Jateng saat diwawancara sejumlah awak media, Rabu, 2 Oktober 2024.-Yeri Noveli-Radartegal.disway.id

Abas tak menampik, sekitar pukul 10.00 WIB, Kapolres Tegal sempat menghubungi pengawal pribadi (Walpri) dari Polri untuk Paslon nomor 1 melalui sambungan elektronik atau telepon.

Kala itu, Kapolres menanyakan kenapa Paslon 1 tidak hadir di acara Halaqoh Ulama tersebut.

"Nah, karena kami tidak ada undangan sebelumnya, ya kami tidak bisa hadir," ujarnya.

Abas menyatakan, bahwa seluruh kegiatan Paslon 1 selalu diagendakan sehari sebelumnya. 

Seperti yang dilakukan di hari Rabu pagi ini, Paslon 1 blusukan ke pasar tradisional.

Kategori :