7 Tips Merawat Rem Motor Matic Honda Agar Tetap Responsif dan Aman

Selasa 10-09-2024,11:52 WIB
Reporter : Aditya Saputra
Editor : Zuhlifar Arrisandy

Cairan rem juga memiliki peran penting dalam sistem pengereman.

Cairan rem yang sudah terlalu lama digunakan dapat kehilangan daya tekan hidroliknya dan berpotensi menimbulkan korosi pada sistem pengereman.

Idealnya, cairan rem diganti setiap 2 tahun sekali atau setelah menempuh jarak sekitar 20.000 km.

Gunakan cairan rem berkualitas seperti Deltalube 797 Super Brake Fluid, yang terkenal dengan ketahanannya dalam menjaga stabilitas tekanan hidrolik serta mencegah karat di dalam sistem rem.

Ketika mengganti cairan rem, pastikan juga spesifikasi cairan rem yang kalian gunakan sesuai.

BACA JUGA: 6 Tips Memilih Asuransi untuk Honda Vario 160, Panduan Lengkap untuk Perlindungan Maksimal

BACA JUGA: OOTD ala Bikers, 7 Tips Memilih Outfit yang Cocok dengan Honda Scoopy 2024

Jika motor kalian menggunakan sistem pengereman dengan spesifikasi DOT 4, tidak dianjurkan mengganti cairan rem dengan DOT 3, meskipun dari segi teknis DOT 4 dapat digunakan pada sistem DOT 3.

Memilih cairan rem yang tepat sangat penting untuk menjaga performa pengereman.

3. Bersihkan Sistem Pengereman Secara Rutin

Sistem pengereman seringkali terkena kotoran, terutama pada motor yang sering digunakan di jalan berdebu atau dalam kondisi hujan.

Membersihkan sistem pengereman secara rutin adalah langkah sederhana yang berdampak besar pada kinerja rem.

Debu dan kotoran yang menempel di cakram rem atau kaliper dapat mengurangi efisiensi rem, sehingga perlu dibersihkan secara berkala.

Untuk menjaga kondisi rem tetap optimal, bersihkan kaliper dan cakram rem dari debu dan kotoran yang menempel.

Hal ini akan membantu mencegah penumpukan kotoran yang dapat mengganggu proses pengereman.

Kategori :