RADAR TEGAL - Pernakah Anda berpikir mengapa motor yang dibeli secara tunai atau cash melalui dealer terkadang memiliki waktu inden yang sangat lama. Walaupun Anda telah membayar penuh di awal, nyatanya proses inden motor cash bisa memakan waktu yang lama.
Lantas apakah penyebab inden motor cash bisa sangat lama? bahkan lebih lama dari inden motor kredit. Sejatinya proses inden motor yang dibeli secara cahs, umumnya bisa memakan waktu hingga 4 bulan.
Berbeda dengan inden motor kredit, yang biasanya hanya memakan waktu 2 bulanan saja. Hal ini merupakan strategi marketing yang dilakukan oleh dealer-dealer motor agar pembeli motor baru tidak inden motor cash, dan lebih menyarankan inden motor kredit.
Selain strategi marketing, adapula beberapa faktor lain yang menyebabkan inden motor cash memakan waktu yang lebih lama dari inden motor kredit. Berikut penjelasanya bisa Anda simak melalui segmen dibawah ini.
BACA JUGA:Kelebihan dan Kekurangan Honda ADV 160 2024, Sepeda Motor yang Cocok dan Andal untuk Off Road
Alasan inden motor secara cash lama banget
Mengutip dari beberapa sumber, ada 4 faktor yang menyebabakn inden motor secara cash atau tunai sangat lama bahkan lebih lama dari inden kredit;
1. Produksi Motor yang Terbatas
Keterbatasan produksi motor, menjadi salah satu penyebab masa inden motor yang dibeli secara cash sangat lama. Umumnya pabrik memiliki batasan dalam jumlah motor yang diproduksi setiap periodenya.
Apabila permintaan konsumen melebihi batas produksi, maka harus menunggu hingga periode produksi berikutnya. Selain itu, apabila motor yang diminta merupakan model tertentu, bisa memakan masa produksi yang lebih lama.
Beberapa dealer motor mungkin menyarankan agar membeli motor dengan sistem PO atau Pre Order. Dengan sistem ini, konsumen bisa memesan motor sebelum tiba masa produksi dan bisa mendapatkan unitnya dengan lebih cepat.
BACA JUGA:5 Rekomendasi Motor Kopling Murah dan Tangguh Terbaik 2024, Cocok untuk Healing dan Perjalanan Jauh
2. Faktor Distribusi Motor ke Dealer
Alasan lain mengapa inden motor cash memakan waktu yang lebih lama adalah karena sistem distribusi ke dealer yang pasti berbeda-beda. Umumnya, setiap dealer memiliki kuota yang berbeda-beda tergantung wilayah dan permintaan.
Apabila dealer motor meminta kuota pemesanan motor yang kecil, mungkin akan memakan waktu yang lebih lama untuk menerima stok baru. Sebaliknya, dealer dengan permintaan lebih tinggi akan mendapatkan stok lebih cepat.