RADAR TEGAL - Artikel kali ini akan membahas berapa lama nama bersih setelah pelunasan hutang pinjol? Nah agar tahu jawabannya Anda mesti simak sampai tuntas.
Berapa lama nama bersih setelah pelunasan hutang pinjol mungkin menjadi pertanyaan yang sering kali dipertanyakan nasabah yang telat bayar tagihan pinjol. Jika tengah mengalaminya, maka Anda wajib menyimak ini.
Pasalnya jika Anda telat bayar tagihan pinjol maka nilai skor kredit Anda berkurang dan ke depannya akan kesulitan mengajukan pinjaman di bank maupun lembaga keuangan lainnya. Lalu kira-kira berapa lama nama bersih setelah pelunasan hutang pinjol?
K anal Youtube Dunia Marketing menjelaskan terkait pertanyaan dari subscribers-nya mengenai berapa lama nama bersih dari OJK setelah pelunasan hutang pinjol? Intip jawabannya yuk.
BACA JUGA: Nasabah Galbay, Lakukan 4 Cara Menunda DC Pinjol Tagih ke Rumah Agar Tak Jadi Mimpu Buruk
“Saya sudah melunasi satu atau dua bulan yang lalu, tetapi mengapa nama saya masih tercatat dalam daftar hitam dan belum bisa mengajukan kredit lagi”? tanya salah satu netizen.
Terkait BI Checking, setelah dilunasi biasanya akan hilang minimal 2 tahun. Jadi jika di bawah 2 tahun tentunya belum hilang.
“Jadi kadang ada yang sudah pengajuan tetapi BI checking-nya jelek, lalu 2 tahun kemudian pengajuan ternyata BI checking-nya sudah hilang, itu menandakan kita sudah dapat mengajukan kredit di bank manapun,” lanjutnya.
Kemudian syarat paling penting yakni melunasi kewajiban. Kalau belum dilunasi akan di-blacklist selamanya. Jadi itu pentingnya pelunasan kredit macet salah satunya agar nama kita bersih.
BACA JUGA: Hutang Pinjol Lebih dari 90 Hari Lunas Lunas Sendiri? Berikut Fakta dan Penjelasannya
Jika Anda ingin mengajukan pinjaman lagi sebelum 2 tahun tentunya belum bisa, karena riwayat kredit macet masih tertera. Meskipun keterangan terakhir sudah lancar dan lunas.
Karena pihak bank mengetahui histori Anda yang terakhir sudah lunas, tetapi bulan- bulan sebelumnya masih tertera.
“Waktu yang diperlukan untuk membersihkan nama kita setelah melunasi kredit memang bisa memakan waktu minimal 2 tahun, sesuai dengan pengalaman nasabah. Meskipun prosesnya lama, kita hanya perlu bersabar menunggu waktu agar riwayat kredit hilang dan kita dapat mengajukan kembali,” jelas admin kanal YouTube tersebut.
Itulah resiko jika kita melakukan pembayaran tagihan macet. Karena itu sangat penting menjaga kelancaran dalam pembayaran, agar tidak terjadi hal yang tidak diinginkan.
Karena kita tidak tahu ke depannya, apakah akan butuh kredit lagi atau tidak. Karena kebanyakan mereka membiarkan macet, padahal sebaiknya kita berusaha agar kredit kita lunas untuk memulihkan nama baik kita.