RADAR TEGAL - Lagi cari-cari televisi harga terjangkau dengan kualitas terbaik? Mungkin, artikel di bawah ini yang akan membahas Smart TV Sharp 32SA420I bisa jadi solusinya.
Smart TV Sharp 32SA420I merupakan televisi dengan harga ramah di kantong yang juga mantul dalam hal kualitas. Kamu ga bakal ngeras rugi setelah membawa pulang Smart TV satu ini.
Walaupun harganya terjangkau, tapi Smart TV Sharp 32SA420I juga pakai teknologi ternama salah satu contohnya X2 Master Engine. Kalau kamu tertarik, simak terus artikel berikut ya!
Kali ini radar tegal akan membahas mengenai Smart TV Sharp 32SA420I, harga Rp 2 jutaan pakai dukungan teknologi X2 Master Engine. Yuk simak selengkapnya!
BACA JUGA: Intip 3 Daftar TV Android 43 Inch Merk Sharp dengan Kualitas Suara dan Gambar Jernih
Smart TV Sharp 32SA420I
Smart TV dari Sharp tipe 32SA420l merupakan sebuah televisi berukuran 32 inch. Ukurannya terbilang pas buat diletakkan di ruang keluarga atau kamar pribadi.
Kamu akan mendapatkan tontonan yang berkualitas berkat Smart TV Sharp 32SA420I. Selain harganya murah, Smart TV ini tetap membelikan kualitas maksimal bagi penggunanya.
Hal tersebut terlihat dari resolusi gambar HD nya yang mampu menghasilkan tayangan dengan sangat jelas dan jernih. Mata Anda dijamin akan nyaman saat menonton menggunakan televisi ini berkat adanya pencahayaan yang lembut.
Jika kamu suka memindah kan Smart TV dari satu ruangan ke ruangan lainnya, mungkin televisi dari Sharp ini bisa jadi solusinya. Diketahui berat Smart TV Sharp 32SA420I hanya kisaran 5 Kg saja, jadi lumayan terasa ringan saat dipindahkan.
Tak sampai sana saja, keunggulan Smart TV ini juga datang dari visualnya yang memukau dan menjamin pengguna merasa puas. Berkat teknologi X2 Master Engine nya, mampu menghasilkan kontras yang sesuai karena teknologi tersebut bertugas menggabungkan warna kotras antara daerah gelap dan terang.
Sehingga mata kamu akan semakin nyaman saat menikmati tayangan. Ada dua fitur yang juga mendukung kualitas Smart TV Sharp 32SA420I ini. Seperti Antenna Booster yang berguna memperkuat sinyal yang diterima oleh antena, dan juga fitur proteksi dari 7 shield nya yang menjadi penanda bahwa Smart TV ini telah melewati standar kualitas jepang.
Banyak juga hiburan yang terdukung pada Smart TV ini. Yakin deh pengguna ga akan merasa bosan menonton atau bermain game berlama - lama pada televisi satu ini.
Smart TV ini punya beberapa input/ouput yang menunjang penggunanya memperoleh banyak hiburan, seperti HDMI, Video In, USB Movie, hingga headphone. Semua itu kamu akan dapatkan pada Smart TV berkualitas mantul harga ramah di kantong ini.