RADAR TEGAL - Walaupun perilisan New Suzuki APV 2024 belum di umumkan secara resmi, mobil ini duluan mendapat antusias yang sangat luar biasa dari para audiens. Berikut 3 hal yang mempengaruhi hype akan mobil ini.
New Suzuki APV 2024, merupakan salah satu mobil baru yang perilisannya paling dinanti-nanti oleh para penggemar otomotif. Bagaimana tidak, mobil yang menjadi penerus model APV lama di era 2000-an ini menawarkan spesifikasi yang muantap.
Adapun New Suzuki APV 2024 mendapatkan penyegaran total, menjadikan penampilannya begitu berbeda jika dibandingkan dengan model lawasnya. Bahkan perubahan penampilan pada APV terbaru, disebut lebih menyerupai mobil SUV ketimbang mobil MPV.
Nah, sembari menunggu perilisan resmi dari New Suzuki APV 2024 ini, yuk bahas 3 hal yang menjadi alasan para pecinta otomotif menantikan mobil ini. Berikut penjelasan secara lengkap melalui pembahasan di bawah ini.
BACA JUGA:Suzuki APV Terbaru 2024 Jamin Keamanan Penumpang dengan 8 Fitur Keselamatan Canggihnya
3 Hal yang membuat perilisan New Suzuki APV 2024 paling dinanti
Mengutip dari Otoinfo.id, 3 hal yang menjadi alasan kenapa antusias para pecinta otomotif begitu besar akan mobil ini adalah spesfikasi yang ditawarkan APV sendiri. Terlebih, spesifikasi APV mengalami perubahan besar-besaran yang membuatnya terlihat seperti mobil premium.
Berikut beberapa perubahan pada spesfikasi Suzuki APV terbaru:
1. Desain Eksterior
Pada desain eksterior APV, dirinya mengalami beberapa perubahan yang secara langsung membuat tampilan mobil ini lebih sporty dan dinamis. Berikut beberapa perubahan yang terjadi pada desain eksterior APV terbaru:
- Grill depan yang berukuran lebih besar dan headlamp yang tajam memberikan kesan modern pada mobil ini.
- Teknologi LED yang digunakan pada lampu depan dan belakang memberikan pencahayaan yang lebih terang dan hemat energi.
- Velg berukuran 16 inci dengan desain bergaya bintang lima menambah kesan elegan pada mobil ini.
- Desain aerodinamis mobil ini terlihat dari lekukan-lekukan halus pada tubuhnya, serta spion yang ramping.
BACA JUGA:Segera Meluncur New Suzuki APV 2024 dengan Mesin 1.5L SOHC 16 Katup, Sanggup Handle Segala Medan
2. Desain Interior
Sementara pada desain interiornya, mobil ini juga tidak mau interiornya terlihat sama dengan model lawasnya. APV diketahui telah melakukan beberapa penyegaran pada bagian interiornya, antara lain:
- Kursi penumpang yang dirancang untuk memberikan kenyamanan dan kemudahan bagi pengendara dan penumpangnya.
- Dashboard yang dirancang dengan gaya modern dan minimalis, menggunakan material berkualitas tinggi.
- Dominasi warna hitam dengan aksen silver memberikan kesan mewah dan elegan.
- Fitur-fitur modern yang tersedia, seperti head unit layar sentuh dan sistem audio delapan speaker.
3. Performa Mesin
Lanjut pada performa mesin New Suzuki APV 2024 terbaru, mobil ini tidak main-main saat memberikan jantung mesin pada APV. Hal ini dapat terlihat bagaimana Suzuki memberikan jantung mesin yang gahar pada APV terbaru.