RADAR TEGAL- AC Portable terbaik 2024 kini sedang gencar dan banyak diminati. Pasalnya AC portable dapat menjadi solusi bagi Anda yang tidak menyukai kerumitan.
Anda dapat dengan mudah memindahkan unit AC dari satu ruangan ke ruangan lain tanpa memerlukan instalasi permanen. Kini sudah banyak hadir AC Portable Terbaik 2024 ditengah masyarakat.
Fleksibiltias AC portable juga terbilang lebih unggul apabila dibandingkan dengan AC dinding. AC Portable terbaik 2024 menawarkan fleksibilitas yang luar biasa, memungkinkan Anda menikmati udara segar di berbagai ruangan atau bahkan saat Anda bepergian.
Dari segi biaya AC portable terbaik 2024 umumnya lebih terjangkau. Biaya pembelian dan instalasi yang rendah membuatnya menjadi pilihan bagi Anda yang ingin menggunakannya.
BACA JUGA: 4 Rekomendasi AC Terbaik 2024, Ada AC Portable Midea Low Watt
Rekomendasi AC Portable
Penggunaan daya AC portable efisien dapat membantu mengurangi tagihan listrik bulanan. Berikut rekomendasi AC Portable yang Worh it untuk Anda gunakan di tahun 2024
1. AC Portable Mayaka CO-501 AL
Mayaka CO-501 AL mempunyai kapasitas air sebesar 5-7 liter yang membuat AC ini dapat memberikan kesejukan dalam waktu 8 jam lamanya. Untuk pengoperasiannya AC ini hanya membutuhkan daya sebesar 80 watt saja.
AC portable Mayaka ini juga dilengkapi dengan 2 unit ice box, adanya fitur remote control. AC ini juga terkenal akan hembusan angin yang kencang. Dengan 3 modus aliran udara, yaitu normal, alam, tidur.
Dengan berat 10 kg, Mayaka CO-501 AL sangat mudah dipindahkan kemanapun sesuai keinginan kamu. Mayaka memberikan garansi resmi selama 1 tahun untuk menambah kepercayaan konsumen terhadap produk ini.
Harga AC Portable Mayaka CO-501 AL mulai dari Rp850 ribuan saja.
BACA JUGA: 4 Rekomendasi AC Portable Mini Berdaya Listrik Rendah, Harga Mulai 200 Ribuan dan Awet
2. AC Portable Midea Air Cooler 4.8L AC100-18B
Harga AC portable murah terbaik berikutnya ada dari Midea Air Cooler 4.8L AC100-18B mempunyai kapasitas air 4.8 liter dan konsumsi daya yang rendah hanya sebesar 50 watt. AC portable ini memberikan pendinginan dan penyaringan udara seperti air conditioner.