Selain pakai jebakan form, pinjol ilegal juga akan mengumpulkan data-data dari media sosial korban.
Beberapa orang kurang berhati-hati dalam bermedia sosial.
Banyak yang asal membagikan data pribadi seperti nama lengkap, nama ibu kandung, bank yang dipakai, dan lain-lain.
Pinjol ilegal bisa menggunakan informasi tersebut untuk mencari data-data yang dibutuhkan. Termasuk nomor rekening korban.
3. Meretas Aplikasi Belanja Online
Saat ini, banyak sekali pinjol ilegal yang bekerja sama dengan hacker.
Mereka akan meretas aplikasi belanja online dan mengambil data rekening korban yang tertaut di sana.
Perlu Anda ketahui, lebih baik segeralah untuk mengamankan data-data pribadi Anda agar tidak jadi korban selanjutnya. Semoga bermanfaat.***