RADAR TEGAL - Sebagai pendatang baru di otomotif, pabrik Wuling memberikan banyak produk menarik. Salah satunya adalah produk dengan banyak keunggulan seperti Wuling Confero.
Meskipun pabrik ini baru berdiri sejak tahun 2017 di Indonesia, namun keunggulan dari produk Wuling Confero bisa kamu pertimbangkan.
Banyak hal dan keunggulan dari Wuling COnfero ini yang membuat para pecinta otomotif tertarik. Sempat semua kalangan pecinta otomotif membicarakan produk ini dengan serempak.
Pada artikel ini radartegal.disway.id akan mengulas tentang keunggulan Wuling Confero. Sebelumnya coba kamu baca artikel Performa Daihatsu Rocky yang Tangguh dan Super Irit Bisa Sampai 19 Km Perliter, Cek Selengkapnya di situs yang terpercaya ini.
Keunggulan Wuling Confero yang menarik perhatian pecinta otomotif di Indonesia
Harga murah fitur lengkap
Banyak sekali fitur yang tersemat dalam mobil ini. Meskipun memiliki harga yang murah berkisar mulai dari 180 juta saja.
BACA JUGA:Terlihat Sama, Ini Dia Perbedaan Toyota Agya dan Ayla yang Masih Banyak Orang Keliru
Fitur seperti Pressure Monitoring System (TPMS) ada dalam mobil ini. Biasanya fitur ini ada dalam mobil mewah yang kisaran harganya di atas 500 juta.
Selain itu, terdapat pula sistem keselamatan yang komplit. Sistem tersebut seperti empat sensor parkir, sistem pengereman ABS dan EBD.
BACA JUGA:Kekurangan Suzuki Swift Ini Membuat Harganya Jatuh? Yakin Tetap Mobil ini?
Kapasitas mobil yang banyak
Jika kamu mencari mobil untuk keluarga dengan muat banyak, mobil ini solusinya. Mobil ini mampu menampung keluarga kamu hingga 8 orang loh.
Jika kamu lebih suka yang lebih modern dan mewah, kamu bisa pilih model captail seat. Model ini mampu menampung hanya 7 orang saja namun memiliki kesan mobil yang lebih mewah.
BACA JUGA:Kekurangan Wuling Cortez Salah Satunya Sun Roof Bocor? Mending Sih Pilih Suzuki Ertiga
Keunggulan Wuling Confero dengan harga murah
Pada generasi terbarunya, mobil ini memiliki harga sekitar 180 juta. Harga ini termasuk dalam harga yang paling murah di kelas mobil MPV.
Mobil seperti Avanza, Xenia dan Ertiga pun masih memiliki harga di atas 200 juta. Jika kamu ingin memiliki tipe yang terringgi, mobil ini ada di harga kisaran 228,3 juta.