RADAR TEGAL – Artikel ini akan memberikan Anda rekomendasi 4 mobil touring Daihatsu terbaik 2023. Kemampuan mesinnya dalam berkendara sangat apik, ditambah bisa menjajal segala medan dengan gahar.
Mobil touring Daihatsu terbaik di tahun 2023 ini juga menawarkan harga yang terjangkau. Fitur-fitur yang tersedia juga bisa menunjang kenyamanan maupun keselamatan penggunanya dengan baik.
Berikut 4 rekomendasi mobil touring Daihatsu terbaik 2023. Anda bisa ajak keluarga maupun para teman untuk bermanuver asik di jalanan!
4 mobil touring Daihatsu terbaik 2023
Rekomendasi mobil untuk touring ini bisa menjadi pertimbangan Anda yang sedang mencari mobil khusus untuk touring.
BACA JUGA : 3 Mobil Keluarga Terbaik Daihatsu 2023 Harga Rp200 Jutaan, Siap Temani Perjalanan dengan Nyaman
1) Daihatsu Taft
Daihatsu Taft bisa menjadi salah satu pilihan mobil untuk touring dari Daihatsu. Mobil ini cocok digunakan untuk kebutuhan touring dan bisa diandalkan untuk segala medan.
Daihatsu Taft memiliki desain adventure yang dibekali mesin diesel dengan kapasitas 2.530 cc, 4 silinder dengan 4 percepatan transmisi.
Spesifikasi mesin Daihatsu Taft yang gahar itu juga didukung ukuran roda mobil yang besar, sehingga makin menambah kenyamanan para penumpangnya. Untuk harganya sendiri sangat terjangkau, yaitu mulai dari Rp50 jutaan.
2) Daihatsu Grand Xenia
Rekomendasi mobil touring Daihatsu terbaik 2023 berikutnya ini bisa menampung 7 penumpang di dalamnya.
Tidak hanya menjadi mobil touring, Grand Xenia juga menjadi salah satu mobil keluarga andalan masyarakat Indonesia.
Mobil ini dibekali dengan mesin bensin berkapasitas 1.329 cc yang bisa menghasilkan 96 horsepower dan torsi sebesar 121 Nm.
BACA JUGA : 4 Mobil FWD Terbaik Daihatsu 2023: Kabin Luas, Murah, Irit BBM, Akselerasi Optimal