Janjikan Bonus Hingga Rp30 Juta, Bupati Tegal Umi Azizah Penuhi Janji Pada Atlet Peraih Medali

Rabu 23-08-2023,12:12 WIB
Reporter : Khikmah Wati
Editor : Khikmah Wati

Selain menyerahkan sepatu olahraga dan uang pembinaan, Bupati Tegal Umi Azizah juga memberikan piagam penghargaan kepada peserta kontingen Palang Merah Indonesia (PMI) Jawa Tengah asal Kabupaten Tegal yang telah meraih peringkat pertama Jumpa Bakti Gembira (Jumbara) Palang Merah Remaja (PMR) Tingkat Nasional IX Tahun 2023 yang berlangsung di Kabupaten Lampung Selatan, Provinsi Lampung, pada tanggal 2-10 Juli 2023 lalu.

BACA JUGA:Minta Dicek, Bupati Tegal Singgung Praktik Nakal Perolehan Ijazah Diniyah dan SK Madrasah

BACA JUGA:KPU Mengumumkan DCS Anggota DPRD Kabupaten Tegal dalam Pemilu 2024, Berikut Link Daftarnya

Ketiga peserta kontingen tersebut antara lain Hasna Fikriya Rosyada tingkat PMR Mula dari SD Muhammadiyah Slawi dan PMR Wira dari SMA Negeri 1 Slawi Dinda Putri Viaky N. Selain itu juga ada fasilitator kontingen PMR Jateng dari PMI Kabupaten Tegal yang mendapatkan penghargaan, yaitu Thamalia Haristini.

Terakhir, Bupati Tegal Umi Azizah didampingi Sekretaris Daerah Kabupaten Tegal Widodo Joko Mulyono dan Wakil Ketua DPRD Kabupaten Tegal KRT Sugono Adinagoro menyerahkan piagam penghargaan kepada Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kabupaten Tegal dan pelatih Paskibraka Kabupaten Tegal tahun 2023. ***

Kategori :