Keyakinan inilah yang memunculkan mitos bahwa tokek merupakan hewan pembawa keberuntungan.
BACA JUGA : Mitos Beringin Kembar di Alun-Alun Kidul Yogyakarta, Benarkah Ada Jimat Tolak Bala di Dalam Pohonnya?
4) Gigitan tokek sulit untuk dilepas
Konon, jika seseorang tergigit oleh tokek maka gigitannya akan sulit terlepas dari kulit. Mitos ini membuat banyak orang jadi was-was untuk menyentuh tokek.
Sayangnya, hal ini belum ada pembuktian yang valid. Meski begitu, tidak sedikit orang percaya mitos tentang tokek ini benar adanya, sehingga mereka seringkali menghindari tokek.
5) Peliharaan dukun
Mitos berikutnya tentang tokek, khususnya tokek besar dianggap sebagai hewan peliharaan dukun maupun orang sakti.
Beberapa orang percaya bahwa jika menemukan tokek yang panjang tubuhnya hingga lebih dari 15 centimeter, maka tokek tersebut adalah peliharaan dukun sakti.
Selain itu, beberapa orang juga percaya bahwa tokek itu tidak sedang sendirian, melainkan sedang bersama makhluk halus atas perintah majikannya.
Demikian 5 mitos tentang suara tokek atau keberadaannya di dalam rumah maupun lingkungan sekitar. Apakah Anda percaya dengan mitos-mitos tersebut?
Terlepas dari mitos yang beredar, lebih baik jika ada atau menemukan tokek ini jangan diganggu keberadaannya. Sebab, bagaimanapun ia tetaplah makhluk hidup yang memiliki kebebasan di lingkungan kita, asal selama mereka tidak merugikan. (*)