TEGAL, radartega;.disway.id - 5 Pekerjaan Online yang bisa dikerjakan dari rumah, awas nanti tetangga curiga.
Dalam era modern sekarang, pekerjaan dapat berbentuk beragam. Ada yang dikerjakan dengan fisik ada juga yang dikerjakan melalui perangkat.
Nah pekerjaan-pekerjaan yang akan kami bahas ini, bisa bikin kamu dicurigai tetangga karena jarang keluar rumah tapi banyak duit.
Oke tanpa berlama-lama lagi langsung saja kita bahas 5 pekerjaan online yang bisa kamu lakukan dirumah.
1. Freelancer
Oke sob pada list pekerjaan online pertanma, kami menyebutkan Freelancer sebagai pembuka. Menjadi seorang Freelancer nyatanya bisa membuat seseorang kaya raya walaupun kerjanya hanya dirumah saja. Nah, bagi sobat yang belum tahu, Freelancer adalah orang yang bekerja secara lepas dan tidak terikat kontrak suatu perusahaan.
Tergantung dari jenis pekerjaan apa, menjadi Freelancer dapat menguntungkan seseorang apabila mendapat proyek yang memiliki bayaran yang tinggi. Contoh pekerjaan menjadi Freelancer seperti, Desainer, Penulis lepas, Konten kreator, Marketing online, dan lain sebagainya.
Untuk kisaran gaji dari Freelancer berkisar antara Rp 3.556.793 perbulan di Indonesia. Jumlah ini bisa naik tergantung dari proyek yang kamu jalankan.
2. Influencer
Sobat jangan heran kalau ada Influencer yang banyak duit tapi kerjanya cuma dirumah aja. Influencer biasanya membeagikan aktivitas hidupnya di akun media sosial miliknya, berupa pandangan hidup atau hanya sekedar membagikan tips dan trik, agar seseorang tertarik untuk mengikuti akunnya.
Seorang Influencer dapat membuat konten hanya dari rumah saja, walaupun pekerjaan yang dilakukan kelihatannya receh, namun orang yang bekerja sebagai Influencer bisa mendapatkan gaji antara Rp 9.300.000 sampai Rp 14.000.000 rupiah.
BACA JUGA:Rekomendasi Pekerjaan Sambilan Yang Bisa di Lakukan Oleh Mahasiswa Atau Pelajar SMA.
3. Trader
Trader belakangan pernah ramai dibicarakan di tahun 2020 sampai sekarang. Sebenarnya apa sih itu Trader, Trader merupakan istilah yang digunakan untuk penyebutan orang yang melakukan aktivitas trading(membeli dan menjual berbagai instrumen investasi).
Menjadi seorang Trader, sepertinya tidak perlu untuk keluar rumah sama sekali. Seorang Trader biasanya hanya bermodalkan PC atau Laptop, Buku, dan Pulpen. Semua itu digunakan untuk memantau keadaan pasar yang akan mereka gunakang untuk Trading. Seorang yang mahir dalam hal Trading, biasanya bisa jadi kaya dalam waktu semalam saja, jadi jangan heran kalau orang-orang seperti mereka jarang keluar rumah tapi punya dompet yang tebal. Namun untuk menjadi seorang Trader profesional, harus giat belajar mulai dari dasar sampai memamhami cara kerjanya.