“Saya nggak tahu, dia datang ke sini langsung yang jualan siapa? ‘saya’ gitu. Ini tadi dia ninggalin satu juta, untuk siapa yang mau makan sini, habis ini sudah,” kata Supri.
Supri biasa berdagang di lokasi tersebut. Pelanggannya adalah driver ojol mau pun pekerja yang hendak mencari bekal sarapan. Panganan yang dijualnya mulai dari nasi bungkus, goreng-gorengan, hingga buah.
Pagi ini, Ganjar gowes pagi berkeliling ke arah Gunungpati, Semarang. Ganjar sempat mampir di Kelurahan Pongangan karena melihat kerumunan. Ternyata, warga berkumpul untuk mengantre vaksin. Sedangkan vaksinatornya belum datang. (*/ima)