Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie disangkakan dengan Pasal 127 Undang-Undang RI Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika.
Sejak Minggu (11/7) pagi, keduanya resmi menjalani rehabilitasi.
Kuasa hukum Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie, Wa Ode Nur Zainab pun mengungkapkan kondisi terkini dari kliennya.
“Saya terakhir ketemu semalam di Polres. Alhamdulillah kondisinya mulai lebih tenang, sudah baik,” ujar Wa Ode dikutip dari JPNN, Minggu (11/7).
Wa Ode mengatakan bahwa Nia kerap bersedih karena rindu dengan anak-anaknya.
Ibu tiga anak itu bahkan sempat menangis ketika asistennya menjenguk dan memperlihatkan video buah hati Nia.
Namun, Wa Ode mengaku tak sampai hati untuk menanyakan perihal anak kepada Nia Ramadhani.
“Kangen anak jelas banget, namanya Ibu ya. Saya lihat ada asistennya kasih lihat video anak-anaknya di handphone asisten itu dia sampai menangis,” sambungnya.
Meski demikian, Wa Ode mengatakan bahwa kondisi Nia sudah jauh lebih tenang dan tegar.
Terlebih, Ardi Bakrie kerap menguatkan sang istri.
“Keinget anak, orang tuanya, itu sedih tetapi (Nia) berusaha untuk kuat. Pak Ardi jauh lebih kuat, yang menguatkan Mba Nia,” ucap Wa Ode.
Seperti diketahui sebelumnya, Nia Ramadhani dan suaminya, Ardi Bakrie telah ditetapkan sebagai tersangka atas penyalahgunaan narkotika jenis sabu-sabu.
Tidak hanya pasangan suami istri itu saja, supir mereka, ZN, juga ditangkap oleh Satresnarkoba Polres Metro Jakarta Pusat.
Hasil tes urine ketiganya menunjukkan positif metamfetamine atau sabu-sabu.
Polisi menyita barang bukti berupa satu klip sabu-sabu seberat 0,78 gram dan alat isap atau bong dalam penangkapan tersebut. (jpnn/fajar/ima)