Terendam Banjir, Warga di Brebes Tak Mau Ngungsi Pilih Bertahan di Dalam Rumahnya

Jumat 19-02-2021,07:30 WIB

Sungai Babakan di Kecamatan Ketanggungan kembali meluap dan merendam ribuan rumah di 11 desa. Meski air sudah masuk ke pemukiman, namun warga memilih tetap bertahan. 

Salah seorang korban banjir warga Desa Ketanggungan, Rudiono (41) mengatakan, banjir mulai masuk kepemukiman sekitar pukul 07.00 malam (habis salat Isya). Di mana, sebelum masuk ke pemukiman, wilayah tersebut diguyur hujan dari sore hingga malam hari. 

"Selain limpas, ada juga tanggul yang didekat makam itu jebol. Jadi, air yang masuk ke pemukiman lebih besar dibanding sehari sebelumnya," ujarnya. 

Meski rumahnya tergenang banjir, namun dirinya tetap memilih bertahan di rumah yang sudah mulai terendam banjir. Dirinya beralasan, rumahnya berada di lokasi yang lebih tinggi dan sudah diberi tanggul penahan air. 

"Kebanyakan warga di sini lebih memilih bertahan di rumah. Sudah biasa, jadi aman," tuturnya. 

Sementara itu, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Brebes, Nushy Mansur mengatakan, pihaknya memantau sejak pukul 16.00 WIB. Di mana, di Bendungan Cisadap menunjukan peningkatan debit air. Dan sekitar pukul 18.15 WIB Sungai Babakan mengalami limpasan. 

"Ketika kemarin (Rabu, Red) ketinggian air di Cisadap 190 saja banjirnya cukup tinggi. Apalagi ini ketinggian air di Cisadap mencapai 205 lebih tinggi (banjirnya)," ujarnya. 

Dijelaskannya, tidak hanya limpasan namun ada sebuah tanggul didekat makam di Desa Ketanggungan jebol. Di tambah, kerusakan alam di area hulu dan kapasitas sungai yang sudah tidak cukup menjadi penyebab terjadinya banjir. 

"Apalagi, cuaca hari ini masuk cuaca ekstrim di Jawa Tengah yang sudah diumumkan oleh BMKG," terangnya. 

Hingga saat ini, pihaknya masih melakukan penyisiran di lokasi banjir. Di mana, pihaknya menyisir barangkali ada warga yang perlu dievakuasi. "Untuk ketinggian ini tiap titilnya berbeda-beda. Mulai dari 80 sentimeter hingga satu meter," tukasnya.

Diberitakan sebelumnya, Sungai Babakan di Kecamatan Ketanggungan kembali meluap, Kamis (18/2). Akibat meluapnya sungai tersebut sebanyak 11 desa di Kecamatan Ketanggungan terendam banjir. 

Tokoh masyarakat dan juga anggota DPRD Kabupaten Brebes M. Rizki Ubaidilah mengatakan, ada 11 desa yang terendam banjir akibat meluap dan jebolnya tanggul Sungai Babakan. Ke 11 desa itu yakni, Desa Cikeusal Lor, Kubangsari, Baros, Kubangwungu, Karangmalang, Ketanggungan, Padakaton, Dukuhturi, Buara, Dukuhtengah, dan Ciduet. 

"Dari 11 desa itu, kurang lebih 3.000 rumah terendam banjir," ujarnya saat ditemui di lokasi banjir. 

Dijelaskannya, hingga saat ini debit air di Sungai Babakan masih deras. Bahkan, ruas jalan provinsi mapun pusat di wilayah kota Kecamatan Ketanggungan masih terendam banjir. 

"Dari banjir kali ini, ratusan rumah di dekat bantaran sungai mengalami rusak berat akibat diterjang banjir," ujarnya. (ded/zul)

Tags :
Kategori :

Terkait