Sungai Babakan di Kecamatan Ketanggungan kembali meluap, Kamis (18/2) malam. Akibatnya 11 desa di Kecamatan Ketanggungan terendam banjir.
Tokoh masyarakat dan juga anggota DPRD Kabupaten Brebes M. Rizki Ubaidilah mengatakan, ada 11 desa yang terendam banjir akibat meluap dan jebolnya tanggul Sungai Babakan. Ke-11 desa itu yakni, Desa Cikeusal Lor, Kubangsari, Baros, Kubangwungu, Karangmalang, Ketanggungan, Padakaton, Dukuhturi, Buara, Dukuhtengah, dan Ciduet.
"Dari 11 desa itu, kurang lebih 3.000 rumah terendam banjir," ujarnya saat ditemui di lokasi banjir.
Dijelaskannya, hingga saat ini debit air di Sungai Babakan masih deras. Bahkan, ruas jalan provinsi mapun pusat di wilayah kota Kecamatan Ketanggungan masih terendam banjir.
"Dari banjir kali ini, ratusan rumah di dekat bantaran sungai mengalami rusak berat akibat diterjang banjir," ujarnya.
Di tempat yang sama, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Brebea Nushy Mansur mengatakan hingga saat ini pihaknya masih menyisir lokasi banjir. Dia ingin memastikan, apakah ada warga yang perlu dievakuasi.
"Untuk ketinggian ini tiap titiknya berbeda-beda. Mulai dari 80 sentimeter hingga satu meter," pungkasnya. (ded/zul)