Bikin Tiga Gol di Camp Nou, Kylian Mbappe Samai Faustino Asprilla dan Andriy Shevchenko

Kamis 18-02-2021,07:20 WIB

Kylian Mbappe menunjukan keganasannya saat melawan Barcelona. Paris Saint Germain menang 4-1 pada laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions di Stadion Camp Nou, Rabu (17/2).

Tampil tanpa Neymar Jr dan Angel Di Maria. PSG mengandalkan Mbappe untuk menggedor pertahanan La Blaugrana. Misi itu berhasil diselesaikan dengan baik oleh Mbappe.

PSG sempat tertinggal 0-1 dari Barcelona. Lionel Messi mencetak gol melalui titik putih pada menit 27’. Hanya berselang lima menit, Mbappe berhasil menyamakan kedudukan.

Babak kedua, PSG mampu membalikan keadaan. Menit 65’, memanfaatkan umpan dari Alessandro Florenzi, Mbappe merobek gawang Barcelona yang dijaga Marc Ter Stagen.

Belum puas, pada menit ke-70 giliran Moise Kean yang menambah keunggulan PSG. Lima menit sebelum laga berakhir. Mbappe menutup pesta gol Les Perisiens. Dirinya berhasil mencetak hat-trick.

Para pemain Barcelona seperti tersihir oleh keganasan Mbappe. Peraih ‘Golden Boy’ tahun 2017 itu menjadi orang ketiga. Yang berhasil mencetak tiga gol di Stadion Camp Nou.

Mbappe menyamakan catatan dari Faustino Asprilla dan Andriy Shevchenko. Kedua pemain itu mencetak hat-trick saat melawan Barcelona di Camp Nou pada tahun 1997.

“Sebelum laga dimulai, Mbappe sudah memiliki keyakinan tinggi kalau PSG akan mengalahkan Barcelona,” ujar pelatih PSG, Mauricio Pochettino, dikutip dari Marca.

“Ketika latihan, Mbappe bertanya apakah saya pernah mengalahkan Barcelona? Saya jawab pernah sekali bersama Espanyol. Kemudian dia bilang, besok akan jadi kemenangan kedua saya,” lanjut Pochettino.

Pelatih asal Argentina itu salut dengan penampilan dari Mbappe. “Pesepak bola hebat selalu bisa menciptakan langkahnya terbaik, Kami tidak pernah ragu dengannya,” kata Pochettino.

Bukan hanya Pochettino yang melemparkan pujian. Striker Barcelona, Antoine Griezmann, juga menyanjung Mbappe. Menurutnya Mbappe layak disebut sebagai salah satu pemain terbaik dunia.

“Mbappe layak disejajarkan dengan pemain sekelas Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi. Malam ini dia benar-benar telah menunjukan kelasnya,” ucap Griezmann.

Madrid Juga Tersihir

Malam itu bukan hanya Barcelona yang tersihir. Presiden Real Madrid, Florentino Perez, juga merasakan hal yang sama. Sekarang ini, Mbappe memang menjadi incaran utama dari Madrid.

“Florentino akan semakin tertarik dengan Mbappe. Malam tadi telah membuat Mbappe naik kelas. Sudah pasti harga juga naik,” kata legenda Real Madrid, Jorge Valdano saat diwawancara Radio Onda Cero.

Tags :
Kategori :

Terkait