Fakultas Hukum (FH) Universitas Pancasakti (UPS) Tegal mengadakan Penglepasan Calon Wisudawan Periode Genap Tahun Akademik 2019/2020 di Karlita International Hotel, Selasa (8/9). Sebanyak 52 Calon Wisudawan dilepas Dekan FH Dr Achmad Irwan Hamzani, Wakil Dekan I Kanti Rahayu SH MH, Wakil Dekan II Sanusi SH MH, dan Wakil Dekan III Imam Asmarudin SH MH.
Lulusan Terbaik FH Periode Genap Tahun Akademik 2019/2020 meliputi Dani Firsta Banani dengan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) 3,55, Bagas Bimasakti Bahari (3,51), Moh Abdillah (3,50), Irfa Mulyani (3,43), dan Farah Ayu Octaviani (3,41).
Dekan FH Dr Achmad Irwan Hamzani mengucapkan selamat atas keberhasilan Calon Wisudawan meraih gelar Sarjana Hukum. Ilmu yang diperoleh diharapkan dapat membawa manfaat bagi pribadi, keluarga, dan masyarakat. Tantangan yang dihadapi setiap perguruan tinggi baik dalam pengembangan ilmu pengetahuan maupun menghasilkan lulusan, semakin hari semakin berat.
FH UPS telah merancang pogram kerja yang akan ditempuh sepanjang tahun ini, termasuk kaitannya dengan program-program kerja pada masa mendatang. Sebagai Fakultas yang mengelola Program Studi yang sudah terakreditasi A dan sampai dengan saat ini baru satu-satunya di lingkungan UPS, FH tidak ingin hanya menjadi Fakultas yang biasa-biasa saja.
“Lebih dari itu, kami ingin agar FH tampil di peta akademik global karena tradisi keilmuan dan mutu lulusan yang direkognisi publik,” kata Irwan.
Berangkat dari dinamika tantangan yang dihadapi, FH ingin mengokohkan diri sebagai salah satu jejaring penting dalam diskursus global. Pengokohan dilakukan dengan memperkuat tradisi akademik dan publikasi sivitas akademika mulai dari level pimpinan, dosen hingga mahasiswa, baik dalam bentuk buku maupun artikel di berbagai jurnal nasional dan internasional bereputasi.
Sebagai langkah konkretnya, publikasi terus ditingkatkan. Bahkan mulai periode wisuda yang lalu, FH telah menerbitkan skripsi-skirpsi mahasiswa yang terpilih dalam bentuk buku dan artikel jurnal, bahkan ada artikel mahasiswa yang publish di Jurnal Internasioan Bereputasi Terindeks Scopus. Tidak hanya publikasi, FH juga terus menghidupkan suasana akademik.
FH terus berupaya mempertahankan akreditasi, dan berharap dapat meningkatkan ke Akreditasi Internasional. Ikhtiar lainnya adalah mulai memperkuat Kelas Unggulan yang sedang dirintis. Selain itu memberikan peluang bagi para mahasiswa mengikuti program pertukaran mahasiswa (student exchange), di perguruan tinggi luar negeri.
“Dengan ikhtiar-ikhtiar tersebut diharapkan para lulusan FH UPS bisa diterima di market global,” tegas Irwan.
Dalam sambutannya, Rektor UPS Prof Dr Fakhruddin MPd mengemukakan, Calon Wisudawan sebagai bagian dari komunitas ilmiah, seorang sarjana, harus mampu tidak hanya memberikan responsibilitas terhadap lingkungan, tetapi bisa membangun dirinya untuk kemaslahatan orang banyak. Karena itu, harus belajar secara continue, sepanjang hayat.
“Betapapun jabatan Anda sudah tinggi, termasuk diri saya yang kebetulan dipercaya sebagai rektor, dengan gelar akademik profesor, jika ingin ilmu semakin berkembang, harus terus belajar,” ujar Fakruddin. (nam/zul)