Dibikin Patung Lilin, Seluruh Badan Agnez Mo Diukur Seharian

Jumat 10-07-2020,08:40 WIB

Peluncuran patung lilin Agnez Mo di Museum Madame Tussauds Singapura ditunda karena ada pandemi Covid-19. Semula, patung pelantun 'Coke Bottle' itu akan dipamerkan pada awal tahun 2020. Namun karena adanya virus corona terpakda ditunda.

"Karena adanya covid gini harusnya kan awal tahun, tapi pada akhirnya agak diundur sedikit," kata Agnez Mo ditayangkan One Man Show dikutip, Kamis (9/7) kemarin.

Wanita berusia 34 tahun itu mengaku bangga menjadi selebritas Indonesia pertama yang dibuatkan patung lilin di negara tetangga. Dengan adanya duplikat dirinya, diharapkan para penggemarnya nanti bisa foto di Museum Madame Tussauds Singapura.

"Senang banget lah pastinya. Kan enggak semua orang dibikin patung lilinnya. Tentu menjadi penghargaan juga, karena pada akhirnya nanti fans-fans aku juga bisa foto di situ," ucapnya.

Tidak mudah dalam proses pembuatan patung lilin Agnez Mo. Ya, kekasih pesepakbola Raphael Maitimo itu membutuhkan waktu seharian untuk mengukur seluruh badannya.

"Cukup lama (pembuatan), karena kan diukur banget incinya, semuanya diukur. Jadi kira-kira total waktunya itu seharian diukur semuanya," pungkasnya.

Sebelumnya, lewat akun Instagramnya, Agnez Mo membocorka bentuk patung lilinnya. Dia mengungah 10 foto berbantuk kolase patung lilin yang menyerupai wajahnya. (din/zul/fin)

Tags :
Kategori :

Terkait