5 Tempat Camping Area Hutan Pinus di Jawa Tengah, Adem dan Asri
Ilustrasi. 5 tempat camping area hutan pinus di Jawa Tengah-freepik-
Radartegal.com – Ini 5 tempat camping area hutan pinus di Jawa Tengah yang bisa jadi referensi healing. Bagi Anda yang suka alam bebas dan ingin menikmati suasananya semalaman, tempat-tempat ini wajib Anda ketahui.
Tempat camping area hutan pinus di Jawa Tengah ini sudah cukup terkenal. Bahkan sebagian tempatnya memang merupakan tempat wisata dengan fasilitas rekreasi menarik.
Daftar tempat camping area hutan pinus di Jawa Tengah ini punya keunikannya tersendiri. Namun, semuanya menjadi tempat yang pas untuk Anda melarikan diri sejenak dari kebisingan hiruk pikuk kota.
Di bawah selengkapnya 5 tempat camping area hutan pinus di Jawa Tengah yang bisa jadi referensi. Udaranya sejuk dengan suasana yang tenang.
BACA JUGA: 4 Wisata yang Ada Jembatan Kaca di Jawa Tengah Instagramable
BACA JUGA: 5 Wisata Olahraga Air Seru di Jawa Tengah, dari Jet Ski sampai Rafting
5 tempat camping area hutan pinus di Jawa Tengah
Ada beberapa area wisata hutan pinus di Jawa Tengah yang dibuka sebagai objek rekreasi, termasuk untuk kemah. Jika Anda tertarik, Anda bisa coba datangi salah satunya dari berikut ini untuk berkemah.
1. Hutan Pinus Limpakuwus, Banyumas
Spot camping di hutan pinus Jawa Tengah yang cukup terkenal ini lokasinya di kaki Gunung Slamet. Hutan Pinus Limpakuwus menawarkan suasana yang sejuk dan asri, dengan pepohonan pinus yang menjulang tinggi.
Ada beberapa paket camping yang ditawarkan, mulai dari sewa lapak saja hingga paket lengkap dengan tenda dan perlengkapannya. Untuk tiket masuk ke Hutan Pinus Limpakuwus di Banyumas ini sekitar Rp17.500 per orang.
2. Pinea Forest Mangli, Magelang
Tempat camping area hutan pinus di Jawa Tengah selanjutnya ini tak kalah sejuknya. Pasalnya Pinea Forest Mangli ini ada di sisi selatan Gunung Andong.
BACA JUGA: 4 Tempat Wisata di Jawa Tengah Mirip Bali, Konsepnya Lebih Unik
BACA JUGA: 9 Wisata Sunrise di Jawa Tengah yang Romantis Selevel Santorini
Jadi temapt yang paling pas untuk Anda uang ingin melepas penat, sambil menikmati pemandangan gunung yang indah. Disini juga menawarkan fasilitas untuk campervan untuk sensasi berkemah lebih premium.
Harga untuk camping di Pinea Forest Mangli di Magelang bervariasi. Ini rincian harga sewanya :
- Tenda dome kapasitas 2-3 orang : Rp150 ribu per malam.
- Tenda GAMA kapasitas 4 orang : Rp250 ribu per malam.
- Tenda CHARLY kapasitas 7 orang : Rp300 ribu per malam.
- Tenda ROFI kapasitas 10 orang : Rp400 ribu per malam.
- Tenda REGU kapasitas 20 orang : Rp600 ribu per malam.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:




