Tak Hanya soal Irit, Ini 5 Alasan Honda BeAT Jadi Skutik Entry Level Terlaris di 2025
5 alasan Honda BeAT jadi skutik entry level terlaris di 2025-Tangkapan layar YouTube/Shazrul Asna-
Radartegal.com – Ini 5 alasan Honda BeAT jadi skutik entry level terlaris di 2025. Jika Anda merupakan pemula yang terbatas budget, wajib simak ulasan ini.
Honda BeAT termasuk skutik entry level terlaris di tahun ini bukan tanpa sebab. Bukan hanya murah, dari segi spesifikasi yang ditawarkan juga menarik para konsumen.
Skutik entry level Honda BeAT ini memang jadi incaran hampir di semua kalangan. Apalagi bagi yang butuh kendaraan untuk mobilitas tinggi sehari-hari di kota.
Berikut 5 alasan yang membuat Honda BeAT jadi salah satu skutik entry level terlaris di 2025. Yuk simak pembahasannya sampai tuntas.
BACA JUGA: Gak Bakal Boros! 4 Mobil Teririt Honda 2025 Pilihan Terbaik
BACA JUGA: Simulasi Kredit Honda Beat 2025 di Tegal, Cicilan Mulai 800 Ribuan
5 Alasan Honda BeAT jadi skutik entry level terlaris di 2025
BeAT merupakan salah satu skuter matic Honda yang banyak diminati. Meski banyak penyebabnya, namun 5 hal di bawah ini jadi alasan utamanya.
1. Harga Terjangkau
Harga BeAT seperti yang sudah diketahui memang sangat murah, dibanding model skutik Honda lainnya. Ia dibanderol dengan harga mulai Rp18 jutaan saja, dengan fitur-fitur yang kekinian.
Harganya ini masuk hampir di semua kalangan sekalipun menengah ke bawah. Keunggulan Honda BeAT ini jadi pertimbangan utama bagi banyak konsumen, yang terbatas budget namun juga butuh spek motor yang ideal untuk harian.
2. Efisiensi Bahan Bakar yang Unggul
Alasan mengapa Honda BeAT laris juga karena irit akan bahan bakar. Ini jadi daya tarik utamanya, berkat adanya teknologi eSP (enhanced Smart Power) yang terus dikembangkan Honda.
BACA JUGA: Harga Fantastis, Fitur Teknologi Tinggi Honda BeAT 2025 Facelift Siap Saingi Skutik Lain
BACA JUGA: 7 Keunggulan Honda Scoopy Baru yang Bikin Kamu Auto Kepincut
Bahkan, klaimnya BeAT bisa mengonsumsi bahan bakar hingga 60 km/liter. Cocok untuk penggunaan harian, tanpa harus berkali-kali isi bensin sehingga bisa hemat biaya operasional sehari-hari.
3. Desain Kompak, Ringan, dan Lincah
Skutik entry level Honda BeAT ini selalunya jadi incaran para pemula. Sebab, skutik ini memang miliki bodi yang ramping, ringan, dan dimensi yang pas untuk mobilitas di perkotaan padat.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:

