Pemkab Gali dan Promosikan Produk Khas Kabupaten Brebes

Pemkab Gali dan Promosikan Produk Khas Kabupaten Brebes

Pemkab Brebes terus berkomitmen dalam menggali dan mempromosikan semua produk khas yang ada di Brebes. (Istimewa)--

BREBES, radartegal.com - Pemkab BREBES terus berkomitmen dalam menggali dan mempromosikan semua produk khas yang ada di BREBES. Itu disampaikan Bupati BREBES Paramitha Widya Kusuma setelah membuka pameran kopi dan batik khas BREBES, Sabtu 14 Juni 2025.

Bupati Paramitha menyebutkan, saat ini sejumlah produk khas Brebes sudah terkenal di beberapa daerah. Seperti produk unggulan telur asin dan bawang merah yang sudah dikenal oleh masyarakat Brebes ataupun luar Brebes.

Meski sudah ada produk Brebes yang sudah terkenal, namun di Kabupaten Brebes masih tersimpan sejumlah produk unggulan yang masih perlu digali dan dipromosikan. Seperti halnya Batik Salem dan kopi khas Brebes.

"Tidak dipungkiri Batik Salem dan kopi asli Brebes juga patut kita dukung dan gali serta mempromosikan ke semua kalangan," ungkap Bupati Brebes saat diwawancarai awak media, Sabtu 14 Juni 2025.

BACA JUGA: Arus Balik 2025, Pusat Oleh-oleh Khas Brebes Diserbu Pemudik

BACA JUGA: Jelang Arus Mudik Lebaran, Produksi Oleh-oleh Khas Brebes Meningkat Tiga Kali Lipat

Mitha menyebutkan, beberapa upaya dalam mempromosikan produk tersebut telah dilakukan oleh pihaknya. Salah satunya yakni menjadikan batik salem sebagai seragam desa Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkungan Pemkab Brebes.

"Sedangkan kopi khas Brebes, kita sudah menyediakannya untuk media promosinya. Yaitu, digunakan untuk jamuan tamu rapat di setiap OPD ataupun instansi lainnya," ujar Mitha.

Diakuinya, Batik Salem sendiri saat ini sudah dapat dikenal oleh masyarakat luas. Di mana, Batik Salem beberapa waktu lalu sudah mengikuti Indonesia Fashion Week (IFW) 2025 di Jakarta Convention Center (JCC) 28 Mei hingga 1 Juni 2025 lalu.

"Jadi ini suatu kebanggaan yang perlu kita promosikan ke jenjang yang lebih luas lagi," pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: