Update Harga Motor Matic Oktober 2025, Honda Scoopy Kuromi Tampil Lucu dan Stylish!

Update Harga Motor Matic Oktober 2025, Honda Scoopy Kuromi Tampil Lucu dan Stylish!

Motor Honda Terbaru--

Radartegal.com - Pasar motor matic di Indonesia kembali diramaikan oleh berbagai model terbaru dengan harga yang semakin kompetitif. Di bulan Oktober ini, sejumlah pabrikan motor Honda menghadirkan pembaruan harga sekaligus meluncurkan edisi spesial untuk menarik perhatian konsumen muda.

Salah satu yang paling mencuri perhatian adalah motor Honda Scoopy Kuromi. Varian edisi terbatas yang hadir dengan desain unik bertema karakter Sanrio Kuromi. 

Skutik mungil ini langsung viral di media sosial karena tampil dengan warna ungu lembut dan detail grafis lucu yang memikat penggemar karakter Jepang. Selain Scoopy Kuromi, beberapa model lain seperti motor Honda BeAT, Genio, dan Vario 125 juga masih menjadi pilihan favorit bagi masyarakat. 

Dalam artikel Radartegal.com berikut ini terdapat harga terbaru deretan motor Honda di bulan Oktober 2025. Yuk, simak ulasan lengkapnya di bawah ini dengan seksama! 

BACA JUGA: Rekomendasi Motor Honda Mirip Vespa Versi Low Budget Buat Anak Muda

BACA JUGA: 8 Oli Terbaik untuk Honda Scoopy 2025, Bikin Mesin Awet dan Tarikan Enteng

Harga Honda Terbaru 2025

Astra Honda Motor (AHM) sengaja meluncurkan kendaraan roda dua tersebut. Sebab mereka ingin mengincar para generasi muda.

Terutama untuk anak-anak muda yang ingin tampil beda dengan Honda Scoopy Kuromi Limited Edition selama di jalan raya.

Sebagai informasi, Honda Scoopy Kuromi Limited Edition mengambil basis dari tipe Prestige. Namun diberikan beberapa penyegaran oleh pabrikan asal Jepang itu.

Ubahan paling kentara adalah penyematan stiker Kuromi di area bodi dan spakbor depan. Lalu diberikan hiasan di beberapa bagian.

Semisal bagian sen belakang, cover knalpot, air cleaner, cover fan, sen depan hingga cover jok. Membuat motor matic murah satu ini tampil menawan.

Bikin tambah menarik, para pembeli berhak mendapatkan sertifikat khusus pemilik kolaborasi Honda Scoopy dan Kuromi.

Jika berminat Anda wajib menyiapkan uang Rp 24,6 jutaan. Jumlah tersebut sudah berstatus On The Road (OTR) Jakarta.

Di sisi lain Suzuki Indomobil Sales (SIS) tidak mau ketinggalan meramaikan pasar motor matic murah di Tanah Air. Belum lama mereka resmi menjual Access 125.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: