5 Tempat Wisata di Magelang Dikelilingi Pegunungan, Unik dan Adem

5 Tempat Wisata di Magelang Dikelilingi Pegunungan, Unik dan Adem

5 tempat wisata di Magelang dikelilingi pegunungan-Tangkapan layar YouTube/VLOG ADIE-

Radartegal.com – Ada 5 tempat wisata di Magelang dikelilingi pegunungan, yang memberikan udara sejuk menyegarkan. Tempat-tempat ini adalah destinasi favorit wisatawan bahkan sering jadi tujuan utama mereka.

Daftar tempat wisata di Magelang dikelilingi pegunungan ini menawarkan pemandangan spektakuler. Ada yang menyuguhkan lanskap Merapi, Merbabu, Sumbing, dan juga Menoreh.

Inilah yang membuat tempat wisata di Magelang yang dikelilingi pegunungan bak surga bagi mereka pecinta alam. Apalagi beberapa tempat merupakan tempat rekreasi keluarga dengan fasilitas modern.

Untuk itu simak di bawah 5 tempat wisata di Magelang yang dikelilingi pegunungan. mulai dari desa wisata, gardu pandang, hingga tempat rekreasi kekinian dengan view alam memukau.

BACA JUGA: 5 Tempat Makan Sekitar Punthuk Setumbu Magelang yang Populer

BACA JUGA: 3 Taman Hiburan Lengkap dan Murah di Magelang Favorit Keluarga

5 tempat wisata di Magelang dikelilingi pegunungan

Magelang merupakan salah satu kota di Jawa Tengah yang memiliki banyak destinasi di area pegunungan. Termasuk beberapa destinasi berikut :

1. Nepal van Java (Dusun Butuh, Kaliangkrik)

Tempat liburan unik di Magelang dengan view gunung satu ini sangat viral. Pasalnya, Nepal van Java mengingatkan pedesaan di Nepal asli, khas dengan pemukiman penduduk yang berundak di lereng Gunung Sumbing, ditambah dengan cat warna-warni yang instagramable.

Tiket Masuk: Mulai dari Rp8.000 – Rp10.000/orang.

Tambahan: Biaya parkir dan jasa ojek lokal (jika diperlukan) akan dikenakan biaya terpisah.

2. Punthuk Setumbu

Tempat selanjutnya ada Punthuk Setumbu yang viral sejak sempat masuk dalam cuplikan film Ada Apa Dengan Cinta 2. Punthuk Setumbu jadi spot terbaik untuk berburu sunrise, dengan kabut yang menyelimuti Candi Borobudur dan diapit oleh siluet Gunung Merapi dan Merbabu di kejauhan.

Tiket Masuk:

Domestik: Mulai dari Rp15.000 – Rp20.000/orang.

Mancanegara: Mulai dari Rp30.000 – Rp50.000/orang.

3. Ketep Pass

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: