Ponpes Modern Al-Manaar Muhammadiyah Pemalang Siap Gelar Mubes Ilustra

Pengurus ILUSTRA Anjangsana beranjangsana ke kediaman Syeikhul Ma’had Ustadz Sapto Suhendro,--
PEMALANG, radartegal.com - Pondok Pesantren (Ponpes) Modern Al-Manaar Muhammadiyah PEMALANG siap menggelar Musyawarah Besar (Mubes) Pengurus Ikatan Alumni Santri Al-Manaar (Ilustra). Kegiatan akan dilaksanakan dalam waktu dekat ini.
Mubes Ilustra Ponpes Modern Al-Manaar Pemalang merupakan sebuah forum tertinggi organisasi santri yang akan menjadi momentum penting dalam pergantian kepengurusan sekaligus penyusunan program kerja ke depan.
Hal ini mengemuka saat Pengurus Ilustra beranjangsana ke kediaman Syeikhul Ma’had Ustadz Sapto Suhendro, SAg MPd, Senin (7/4/2025).
Momentum Hari Raya Idhul Fitri 1446 H dijadikan kesempatan Pengurus Ilustra yang terdiri dari alumni Al-Manaar berbagai angkatan untuk bersilaturahmi, saling mengucapkan doa dan juga berbagi cerita tentang kiprah masing-masing di masyarakat setelah selesai studinya di Al-Manaar Muhammadiyah Boarding School (AMBS).
BACA JUGA:Arus Balik H+5 di Jalan Purbalingga-Pemalang: Volume Kendaraan Naik Tapi Lancar
BACA JUGA:Musrenbang Molor, Dandim Kritik Disiplin Pegawai Pemkab Pemalang
Silaturahmi dipimpin oleh Ketua Ilustra, Wildan Ahid Mujammal SPd. Dia menyampaikan bahwa pendidikan yang diperoleh saat nyantri di Al-Manaar, sangat bermanfaat untuk bekal dalam mengarungi kehidupan di masyarakat.
“Alhamdulillah, hasil didikan di Al-Manaar, sangat kami rasakan manfaatnya di kehidupan bermasyarakat. Ilmu kepemimpinan, pidato, berinteraksi dan lain sebagainya. Kami sangat bersyukur bisa mondok di Al-Manaar Pemalang," tutur Wildan.
Lebih lanjut Pengurus Ilustra menyampaikan progres pelaksanaan program kerja yang sudah berjalan dan yang belum mampu dijalankan.
Rencana pada tahun 2025 ini akan diadakan Musyawarah Besar (Mubes), yang kepanitiaan, waktu dan tempatnya akan dibahas secara detail setelah mendapatkan restu dari Ustadz Sapto Suhendro.
BACA JUGA:Muhammadiyah Pemalang Beri Bantuan Keluarga Korban Pohon Tumbang di Alun-alun
BACA JUGA:9 Wisata Pemalang yang Gak Boleh Dilewatkan saat Mudik Lebaran 2025
Sementara itu, Ustadz Sapto Suhendro menyampaikan maju mundurnya sebuah lembaga, sangat dipengaruhi oleh kiprah para alumninya di masyarakat. Jika para alumninya mampu berperan aktif di masyarakat, itulah bantuan berharga bagi kemajuan almamaternya.
Demikian juga AMBS, jika para alumninya mampu berkiprah di berbagai bidang, maka AMBS akan lebih dipercaya oleh masyarakat luas. Sehingga di waktu mendatang akan banyak orang tua yang mempercayakan pendidikan putra-putrinya ke AMBS.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: