Jelang Lebaran, Ketua DPRD Jateng Minta Pemerintah Jamin Stok Bahan Pokok Mencukupi

STOK PANGAN- Ketua DPRD Jateng Sumanto meminta pemerintah menjamin stok kebutuhan pokok cukup menjelang Lebaran. -ISTIMEWA-radartegal.disway.id
SEMARANG, radartegal.com - Ketua DPRD Jateng Sumanto meminta pemerintah menjamin stok kebutuhan pokok cukup menjelang Lebaran. Hal ini seiring meningkatnya konsumsi dan belanja masyarakat saat bulan Ramadan hingga Idulfitri mendatang.
Tingginya konsumsi tersebut diiringi naiknya harga kebutuhan pokok. Agar tidak mengakibatkan kepanikan masyarakat, stok kebutuhan pokok harus mencukupi.
"Pemerintah perlu memastikan stok bahan pokok aman. Jika harganya naik, kenaikannya masih dalam tahap wajar," ujarnya saat menjadi narasumber dialog di Radio Thomson Semarang, belum lama ini.
Dialog tersebut bertema "Jaga Stabilitas Ekonomi dan Dorong Peningkatan Ekonomi Lokal selama Ramadhan".
BACA JUGA: Pastikan Aman, Polisi Cek Pasokan dan Harga Kebutuhan Pokok di Tegal Jelang Ramadan
BACA JUGA: Jelang Nataru, Sejumlah Kebutuhan Pokok di Tegal Merangkak Naik
Sumanto menyebut, naiknya harga kebutuhan pokok selalu terjadi setiap tahun saat Ramadan dan Idulfitri.
Tidak hanya naik, bahkan sejumlah komoditas "ganti harga" karena harganya melambung tinggi. Ia mencontohkan harga cabai yang bisa tembus Rp100 ribu per kilogram.
"Supaya kondisi ini tak terus terjadi, perlu ada mitigasi. Jika harga cabai selalu naik saat bulan puasa, hendaknya stok ditambah agar kenaikan harganya terkendali," paparnya.
Sumanto mengatakan, kondisi perekonomian saat ini sedang tidak baik. Sebagian masyarakat diterpa badai Pemutusan Hubungan Kerja (PHK).
BACA JUGA: Jelang Idul Adha Pasokan Kebutuhan Pokok di Tegal Aman, Pj. Walikota Minta Warga Tidak Khawatir
BACA JUGA: Jelang Nataru, Ketua DPRD Jateng Sumanto Minta Pemprov Rem Kenaikan Harga Kebutuhan Pokok
Dalam kondisi tersebut, beban mereka makin berat dengan kenaikan harga berbagai kebutuhan pokok menjelang Lebaran. Karena itu, pemerintah perlu menjamin ketersediaan stok agar masyarakat tak semakin cemas.
Sekretaris Komisi A DPRD Jateng Juli Krisdianto yang juga menjadi narasumber menambahkan, pemerintah perlu menjaga agar stok kebutuhan pokok tak jatuh ke tangan tengkulak. Sebab tengkulak kerap mempermainkan harga.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: