Warna Baru Yamaha Gear 125 2024, Si Matic Serba Bisa yang Macho tapi Lucu

Warna Baru Yamaha Gear 125 2024, Si Matic Serba Bisa yang Macho tapi Lucu

OTOMOTIF - Yamaha Gear 125 2024--

RADAR TEGAL - Kenalan dengan warna baru Yamaha Gear 125 2024. Hadir dengan 5 warna yang mencolok nan imut yang bisa memanjakan matamu.

Yamaha Gear 125 2024 memang terlihat sangat imut dari tampilannya. Namun jangan main-main dengan motor yang satu ini.

Hal tersebut karena Yamaha Gear 125 2024 dibekali dengan spek dan daya pacu yang super macho. Penasaran dengan warna baru dan spek dari motor yang satu ini?

Berikut 5 warna baru Yamaha Gear 125 2024 lengkap spesifikasinya. Simak artikel ini sampai akhir untuk informasi selengkapnya.

BACA JUGA: Tawarkan Performa, Desain, dan Fitur Unggulan, Yamaha XMAX 250 TECH MAX 2024, Pantas Jadi Skutik Maxi Idaman?

Yamaha Gear 125 2024

Spesifikasi:

  • Berat Isi :96 Kg (Tipe S) ; 95 Kg (Tipe Standard)
  • Kapasitas Tangki Bensin :4,2 L
  • Jarak Terendah ke Tanah :135 mm
  • P x L x T :1870 mm X 685 mm X 1060 mm
  • Jarak Sumbu Roda :1260 mm
  • Tinggi Tempat Duduk :750 mm
  • Sistem Pengapian :TCI
  • Battery :YTZ6V (Tipe S) ; YTZ4V/GTZ4V/NTZ4V (Tipe Standard)
  • Tipe Busi :NGK/CR6HSA
  • Volume Silinder :124.96 cc
  • Daya Maksimum :7,0 kW / 8000 rpm
  • Torsi Maksimum :9,5 Nm / 5500 rpm
  • Sistem Starter :Electric & Kick Starter
  • Sistem Pelumasan :Pelumasan Basah
  • Kapasitas Oli Mesin :Assembly = 0,84L ; Berkala = 0,80 L
  • Sistem Bahan Bakar :Fuel Injection
  • Tipe Kopling :Kopling Sentrifugal, Kering
  • Tipe Transmisi :V-Belt Otomatis
  • Tipe Mesin :Berpendingin udara, 4 Langkah, SOHC
  • Susunan Silinder :Silinder Tunggal

Yamaha Gear 125 2024 merupakan motor yang cocok digunakan sebagai skutik andalan anak muda. Hal ini karena Gear memiliki spek yang menunjang untuk anak muda yang selalu serba bisa.

Beberapa fitur unggulan dari motor ini yaitu double hook yang gampang untuk membawa apa saja. Warna baru hadir pada Yamaha Gear 125 2024 ini.

Yamaha Gear 125 2024 Standard Version memiliki 5 (lima) pilihan warna baru yang terlihat energik, sporty, futuristik yang pastinya sangat menggambarkan anak muda. Contohnya seperti warna Hitam yang mengkombinasikan warna hitam dan biru tua yang dominan menampilkan karakter yang kuat pada sepeda motor.

Kemudian ada varian warna terbaru pada Yamaha Gear 125 Merah dengan kombinasi biru dan putih yang menampilkan kesan young dan sporty yang kuat.

Kombinasi dan grafis yang dikolabirasikan membuat tampilan dari motor ini terlihat lucu. 5 pilihan warna baru motor ini yaitu Dull Blue, Orange Green, Cyan Yellow, Black Navy dan Red Grey.

Meski tampilannya lucu, namun motor yang satu ini sangat bertenaga lho. Motor ini dibekali mesin 125 cc dengan daya maksimum 9.3 HP pada 8000 rpm, dan torsi maksimum 9,5 Nm pada 5500 rpm.

Kamu bisa mendapatkan motor yang satu ini dengan harga yang terjangkau. Dengan cukup merogoh kocek sekitar 18 jutaan untuk versi standard dan 19 jutaan untuk versi premium, kamu bisa langsung menenteng motor ini ke rumah.

BACA JUGA:Spesifikasi Yamaha Lexi 155 Terbaru Tahun 2024, Kini Punya 3 Varian Pilihan dengan Kapasitas Tangki 4,2 L

Sumber: