Mengenal Seni Tari Topeng Endel Khas Tegal yang Kurang Mendapat Perhatian Publik

Mengenal Seni Tari Topeng Endel Khas Tegal yang Kurang Mendapat Perhatian Publik

Seni Tari Topeng Endel khas Tegal -Tangkapan layar YouTube/Jordan Raiz-

RADAR TEGAL – Seni Tari Topeng Endel khas Tegal kini makin memudar karena kurangnya mendapatkan perhatian dari publik. Seni tari ini merupakan tari tradisional dari Tegal, Jawa Tengah yang unik.

Tari Topeng Endel khas Tegal ini sedikit diketahui oleh masyarakat Indonesia. Hal ini disebabkan oleh beberapa faktor, termasuk perkembangan zaman saat ini.

Padahal Tari Topeng Endel khas Tegal merupakan tarian yang memiliki makna unik dan sudah diwariskan sejak ratusan tahun yang lalu. Selain itu, tarian ini juga dulunya pernah mendapatkan rekor muri karena ditarikan oleh ribuan penari.

Selengkapnya simak ulasan tentang seni Tari Topeng Endel khas Tegal yang kini kian memudar. Mulai dari maknanya sampai alasan tarian ini semakin redup di masyarakat.

Seni Tari Topeng Endel khas Tegal

Indonesia memiliki beragam suku dengan budaya serta keseniannya masing-masing. Kesenian sendiri dikategorikan dalam beberapa jenis, seperti alat musik, pakaian, sampai seni tari.

BACA JUGA : Etalase Bhineka Tunggal Ika, Ini Keragaman Etnis di Kota Tegal, Pesona Multikultural di Pesisir Utara Jawa

Namun, ada juga beberapa kesenian yang sudah diwariskan nenek moyang yang kini makin memudar, seperti Tari Topeng Endel dari Tegal. Tarian ini merupakan gambaran seorang wanita genit yang dalam bahasa Tegal yaitu ‘lenjeh’.

Seni tari ini hanya bisa dibawakan oleh wanita, dengan menggunakan topeng berwajah wanita cantik, putih, dan murah senyum. Biasanya tarian ini akan diiringi gending lancaran ombak banyu laras slendro mayuro.

Namun, tidak ada yang tahu pastinya siapa pencipta maupun penemu Tari Topeng Endel ini. Berdasarkan kabar yang sering beredar, dulunya ada warga Tegal yang mewarisi seni tari ini pada 1950, yang kemudian diwariskan lagi ke generasinya.

Sampai sekarang tarian khas Tegal ini masih bisa dijumpai tepatnya di Desa Slarang Lor, Kecamatan Dukuhwaru, Tegal. Namun, tidak bisa dipungkiri perkembangannya sangat lambat.

BACA JUGA : Asal Usul Desa Kaligangsa Ternyata Jarang Ada yang Tahu, yang Memiliki Dua Wilayah Tegal dan Brebes

Adapun beberapa penyebab yang membuat seni Tari Topeng Endel khas Tegal ini memudar, yaitu semakin berkurangnya minat kesenian ini oleh generasi muda. Tidak hanya itu, adapun alasan lainnya mengapa Tari Topeng Endel Tegal meredup di masyarakat.

Sumber: