4 Platform Perbandingan Bunga Paylater BCA, Siapa yang Paling Unggul dan Rendah?

4 Platform Perbandingan Bunga Paylater BCA, Siapa yang Paling Unggul dan Rendah?

perbandingan bunga paylater BCA--

RADAR TEGAL - Keberadaan BCA yang baru-baru ini memasuki bisnis paylater telah menambah kompetitor baru dalam persaingan bisnis fasilitas kredit. Perbandingan bunga Paylater BCA yang disebut menyediakan bunga lebih rendah akhirnya menjadi bahan pertimbangan bagi pengguna paylater.

Karenanya, perbandingan bunga Paylater BCA dengan bank lainnya menjadi pembahasan artikel ini. Apalagi bank ini telah resmi meluncurkan layanan menunda atau mencicil pembayaran atau Buy Now Pay Later (BNPL) atau paylaternya pada 30 September 2023 lalu. 

Melansir laman resminya, perbandingan dalam fitur bunga Paylater BCA ini cukup kompetitif. Karena, nasabah BCA bisa mengambil kredit dengan limit hingga Rp20 juta dengan mekanisme revolving serta bunga yang lebih rendah.

Dalam peluncuran perdananya, perbandingan bunga Paylater BCA dengan bank lainnya karena memberikan promo khusus 0% untuk cicilan 1 dan 3 bulan hingga 31 Januari 2024 dan bunga 1,25% untuk cicilan 6 dan 12 bulan hingga 31 Maret 2024 pun menjadi sorotan. Berikut ulasannya.

BACA JUGA: Limit Awal Cukup Besar, Inilah Kelebihan dan Kekurangan OVO PayLater yang Perlu Diketahui

Perbandingan bunga paylater BCA 

Sebelum memutuskan menggunakan salah satu paylater untuk berbelanja, berikut perbandingan bunga Paylater pada BCA, Shoope, Gopay, dan Kredivo yang bisa kamu simak.

1. Paylater BCA

BCA baru saja masuk ke bisnis paylater melalui aplikasi MyBCA. Fitur tersebut merupakan fasilitas kredit yang dapat digunakan sebagai alternatif pembayaran melalui scan QRIS. Adapun denda keterlambatan yang dikenakan adalah 3 persen dari total tagihan. 

Saat ini, ada bunga Paylater BCA 0 persen untuk yang memiliki cicilan 1 dan 3 bulan hingga 31 Januari 2024. Selain itu ada pula promo bunga 1,25 persen untuk cicilan 6 dan 12 bulan hingga 31 Maret 2024. Promo tersebut berlaku untuk minimum transaksi Rp100 ribu.

2. Shopee Paylater 

Perbandingan bunga Paylater BCA dengan yang lain yakni Shopee PayLater cukup signifikan. Karena Shopee Paylater memiliki bunga minimal 2,95 persen untuk program Beli Sekarang Bayar Nanti yang diselesaikan dalam waktu 1 bulan. 

BACA JUGA: Cara Daftar Paylater BCA Tahun 2024 Ternyata Gampang Banget, Cek Langkah-langkahnya Berikut Ini

Sementara untuk program cicilan, bunga yang ditentukan akan disesuaikan dengan jangka waktu cicilan, yakni tiga, enam, dan 12 bulan. Selain itu, di Shopee PayLater juga berlaku biaya penanganan sebesar 1 persen. 

Sumber: