Libur Awal Tahun, Jumlah Pengunjung Pasir Gibug Banjarharjo Naik 30-50 Persen

Libur Awal Tahun, Jumlah Pengunjung Pasir Gibug Banjarharjo Naik 30-50 Persen

MENINGKAT- Jumlah pengunjung Obyek Wisata Pasir Gibug alami kenaikan 30-50 persen saat libur awal tahun. Tampak pengunjung tengah memasuki tempat wisata.-Istimewa-radartegal.disway.id

RADAR TEGAL - Libur awal tahun sejumlah obyek wisata di Kabupaten Brebes mengalami penambahan jumlah pengunjung. Salah satunya Obyek Wisata Pasir Gibug, Desa Pananggapan, Kecamatan Banjarharjo.

Kenaikan saat libur awal tahun ditaksir mencapai 30-50 persen dibanding hari biasa. Hal ini seperti disampaikan Pengelola Obyek Wisata Pasir Gibug Dzulfither Satya Bela Agama, Senin 1 Januari 2024.

Dia menyampaikan, kenaikan pengunjung sudah dirasakan sejak Senin, 25 Desember 2023 lalu atau pas Natal. Hingga hari ini bertepatan dengan libur awal tahun, jumlahnya semakin banyak.

"Kemarin saja, (Minggu, 31 Desember, Red) mencapai seribu lima ratus lebih. Kemungkinan, hari ini mencapai dua ribuan," ungkapnya menyebut jumlah pengunjung saat libur awal tahun. 

BACA JUGA:5 AC Samsung Murah di Awal Tahun 2024, Cocok untuk Hadapi Cuaca Panas Mendatang

Dia menyebutkan, sejumlah persiapan dalam meningkatnya pengunjung saat libur awal tahun memang sudah dilakukan pihaknya. Salah satunya, menambah jumlah toilet di sekitar lokasi wisata.

"Memang perkiraan kenaikan sudah kami antisipasi. Salah satunya menambah jumlah toilet untuk kenyamanan pengunjung," jelasnya.

Untuk diketahui, Pasir Gibug sendiri merupakan saah satu kawasan wisata yang tergolong baru di Kabupaten Brebes. Obyek wisata ini menawarkan panorama yang sangat indah.

Selain memiliki berbagai wahana, tempat wisata ini memiliki banyak spot swafoto yang instagramable. Dari kota Brebes, berjarak kurang lebih 75 km dan berada di kawasan perbukitan.

BACA JUGA:5 Destinasi Wisata Baru di Guci Tegal yang Cocok untuk Lokasi Liburan Panjang Nataru

Meski terbilang cukup jauh dari pusat perkotaan, obyek wisata ini menjadi salah satu tempat wisata favorit wisatawan untuk berlibur bersama keluarga saat libur awal tahun.

Sebab, selain menawarkan keindahan alam, di obyek wisata ini juga ada kolam renang untuk berenang. Sehingga, cocok untuk dijadikan salah satu destinasi wisata untuk berlibur bersama keluarga.

Demikian informasi terkait peningkatan pengunjung libur awal tahun di Kabupaten Brebes. Semoga bermanfaat. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: