Rumahnya Ambruk, Dua Kepala Keluarga Mendapat Bantuan dari PMI

Rumahnya Ambruk, Dua Kepala Keluarga Mendapat Bantuan dari PMI

Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Tegal menyalurkan bantuan kepada dua Kepala Keluarga (KK) yang rumahnya ambruk, Kamis (9/9). Dua KK yang berdomisili di RT 05 RW 03 Desa Dukuhbenda Kecamatan Bumijawa itu yakni, Edi Susanto dan Sein.

Ketua PMI Kabupaten Tegal Iman Sisworo mengatakan, bantuan ini berupa uang tunai dan sembako. Diharapkan, bantuan bermanfaat untuk kedua KK tersebut yang rumahnya ambruk. 

"Rumahnya memang ambruk, tapi mereka tidak mengungsi," katanya. 

Dalam peristiwa itu, tambah Iman Sisworo, tidak ada korban jiwa. Saat kejadian, Edi Susanto berada di ruang depan. Sedangkan anaknya di ruang tengah. Sementara istri Edi, Maripah sedang berada di kamar mandi. 

Mendadak Maripah mendengar suara getaran dan segera keluar dari kamar mandi. Maripah langsung berteriak memanggil suaminya. 

Sesaat setelah Maripah lari ke ruang tengah, tembok dapur serta ruang makan ambruk dan menimpa peralatan dapur. 

"Beruntung Maripah langsung lari ke ruang depan, sehingga selamat dari material tembok yang ambruk," tambahnya.

Kemudian untuk rumah Sein, lanjut Iman Sisworo, mengalami retak-retak pada dinding rumahnya dan berpotensi ambruk. Tidak ada korban jiwa maupun luka. 

Iman mengungkapkan, sehari sebelum kejadian, Senin (6/9), Desa Dukuhbenda diguyur hujan lebat sejak pukul 14.00 hingga 16.00 WIB. Akibat hujan lebat itu, tanah di sekitar lokasi bergerak. (guh/ima)

Sumber: