Empat Titik Sepanjang 9 KM di Jalur Pantura Diperbaiki

Empat Titik Sepanjang 9 KM di Jalur Pantura Diperbaiki

Ruas jalur Pantai Utara (Pantura) Jawa yang membentang dari Brebes hingga Kabupaten Tegal mulai diperbaiki. Perbaikan dilakukan di titik-titik yang kerap mengalami kerusakan dan belum pernah dibeton. 

Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) 1.1 Pelaksanaan Jalan Nasional Bina Marga Jawa Tengah Wisnu Herlambang mengatakan, jalan yang diperbaiki tersebar di 4 titik. Dua di Kabupaten Brebes, satu di Kota dan sisanya di Kabupaten Tegal. 

"Jalan yang diperbaiki ada 4 titik sepanjang sekitar 9 kilometer," katanya. 

Wisnu mengungkapkan, perbaikan dilakukan di KM 188 dan KM 183 atau di Grinting dan Bangsri Kabupaten Brebes. Kemudian Jalan Dr. Cipto Mangunkusumo Kota Tegal dan di Kabupaten Tegal sebelum perbatasan dengan Pemalang.

Menurut Wisnu, proyek pengerjaan titik di jalur pantura itu dianggarkan Rp128,5 miliar dengan target akan selesai pada 31 Desember 2021. Dari panjang 9 KM, perbaikan dilakukan hanya pada titik-titik yang sering terjadi kerusakan dan belum pernah dilakukan pengerasan rigid atau beton. 

Wisnu menambahkan, pengerjaan dilakukan PT Panca Karya Sentosa. Dengan masa pekerjaan 4 bulan hingga 31 Desember 2021. (muj/ima)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: