Jumadi Kukuhkan Pramuka Garuda

Jumadi Kukuhkan Pramuka Garuda

Wakil Wali Kota Tegal Muhammad Jumadi melantik dan mengkukuhkan anggota Gerakan Pramuka menjadi Pramuka Garuda Selasa (15/12). Kegiatan dilakukan secara estafet dari Kwaran Tegal Timur, Kwaran Tegal Barat, Kwaran Tegal Selatan hingga Kwaran Margadana. 

Dalam sambutannya, Jumadi menuturkan, ini baru pertama kali ada di Kwartir Cabang Kota Tegal. Sehingga merupakan embrio atau cikal bakal Pramuka Garuda.

"Ini sebagai embrio atau cikal bakal awal terbentuknya Pramuka Garuda di Kota Tegal," katanya.

Jumadi mengatakan, Pramuka Garuda merupakan anggota muda yang telah mencapai kecakapan dan penghargaan tertinggi pada masing-masing jenjang pendidikan kepramukaan. Seorang Siaga, Penggalang, Penegak maupun Pandega ditetapkan sebagai Pramuka Garuda.

"Itu jika telah memenuhi syarat- syarat yang telah ditentukan dalam petunjuk Kwartir Nasional tentang penyelenggaraan Pramuka Garuda," jelasnya.

Menurut Jumadi, pencapaian Pramuka Garuda harus melalui proses yang telah diatur dalam kepramukaan. Peserta mengikuti proses latihan sesuai dengan petunjuk dan arahan pembina dan menjadi teladan di lingkungannya.

"Khusus penegak dan pandega ikut serta berperan dalam membantu membina peserta didik," tandasnya.

Kemudian, kata Jumadi, pembina memberikan motivasi dan bimbingan secara terus-menerus dalam satuan pendidikan dan atau lingkungan masyarakat. Dengan mengacu pada prinsip dasar kepramukaan dan metode kepramukaan. 

"Di sisi lain, keluarga memberikan dorongan dan suasana yang menyenangkan bagi peserta didik melalui tahapan proses latihan yang memadai di gugus depan. Sehingga mampu mencapai predikat Pramuka Garuda. Kwartir memberikan motivasi dan memfasilitasi penyelenggaraan penilai pencapaian Pramuka Garuda," pungkasnya. (muj/ima)

Sumber: