Hati-hati! Kasus Positif Covid-19 di Kota Tegal Didominasi Perempuan

Hati-hati! Kasus Positif Covid-19 di Kota Tegal Didominasi Perempuan

Jumlah kasus terkonfirmasi Covid-19 yang tercatat di Dinas Kesehatan Kota Tegal hingga saat ini masih bertambah. Jika dilihat dari jenis kelamin, paling banyak dialami oleh perempuan.

Kepala Dinas Kesehatan dr Sri Primawati Indraswari mengatakan, hingga Selasa (13/10) pukul 14.53 WIB siang, jumlah warga Kota Tegal yang terkonfirmasi positif Covid-19 sebanyak 262 orang. Dengan rincian 14 dirawat, 161 sembuh, isolasi mandiri 68 dan meninggal 19 orang.

"Sedangkan untuk jumlah suspek sebanyak 395 orang dengan rincian 88 sembuh, 17 meninggal, 2 isolasi mandiri dan 281 selesai isolasi," ujarnya.

Menurut Prima, jika dilihat berdasarkan jenis kelamin, maka perempuan sebanyak 61 persen dan 39 persen sisanya laki-laki. Berdasarkan usia, paling banyak usia 31 sampai 45 tahun 83 orang diikuti usia 46-60 sebanyak 79 orang.

"Selanjutnya untuk usia 19-30 tahun ada 41, lebih dari 50 sebanyak 36 orang, rentang 6-18 tahun 17 dan balita 6," jelasnya.

Selain itu, imbuh Prima, 3 kelurahan yang paling banyak warganya yang terpapar yakni Panggung, Randugunting dan Pekauman. (muj/ima)

Sumber: