Dua Pegawai Pusat Perbelanjaan Positif Covid-19, Mal Ditutup Sementara

Dua Pegawai Pusat Perbelanjaan Positif Covid-19, Mal Ditutup Sementara

Penerapan new normal mulai berbuntut penambahan kasus Covid-19. Terbaru, dua karyawan pusat perbelanjaan di Tangerang diketahui positif Covid-19.

Selama sepekan, pusat perbelanjaan AEON Mall BSD ini pun terpaksa harus ditutup sementara.

Dikutip dari Pojoksatu, Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar mengatakan, penutupan sementara ini sebagai langkah penanganan dan pencegahan penularan Covid-19.

“Ditutup sementara hingga Kamis (13/8),” ujarnya, Kamis, (6/8).

Pengelola Mal Zaki menuturkan, telah melakukan langkah preventif seperti penyemprotan area mal dengan disenfektan, melakukan upaya tracking (pelacakan), tracing (penelusuran) dan testing (pengujian) dalam mendeteksi sebaran kasus Covid-19.

Tidak hanya sebatas pekerja di dalam mal, ia menambahkan, tracking dan tracing juga dilakukan ke keluarga karyawan dan penjaga tenan itu.

“Hari ini, seluruh karyawan mal dan penjaga tenan-tenan menjalani rapid tes dan PCR,” katanya.

Sementara, Juru Bicara Satuan Tugas percepatan penanganan Covid-19 Kabupaten Tangerang Hendra Tarmizi menegaskan, tidak ada klaster baru di AEON Mall BSD. Sementara, hanya dua pegawai kantor manajemen Mall yang positif Covid-19.

“Bukan klaster, itu hanya dua pegawai office yang diperkirakan pada 20 ke atas di bulan Juli periksa ke RS dan dianjurkan melakukan rapid dan swab yang hasilnya positif,” kata Hendra, Kamis (6/8).

Berdasarkan temuan tersebut, area kantor manajemen mal telah ditutup pada 30 Juli lalu. Seluruh karyawan kantor manajemen telah menjalani swab tes.

“Jadi 26 karyawan lainnya di-swab tes, dan alhamdulillah hasilnya negatif. Jadi hanya 2 pegawai office itu saja dan tidak ada penularan di kantor itu,” ucapnya.

Meski begitu, saat ini seluruh area office yang berada terpisah dengan area mal, dilakukan penyemprotan disinfektan.

Begitu juga dengan seluruh area mal termasuk seluruh tenan-tenannya.

“Ini (AEON Mall) disemprot seluruhnya. Bukan cuma area kantor tapi juga mal. Termasuk juga melakukan rapid bagi seluruh pegawai mal tidak terkecuali. Jadi mal seharusnya ditutup. Perkiraan kami sampai Sabtu untuk penyemprotan dan rapid test semuanya,” jelasnya. (hen/pojokbanten/ima)

Sumber: