Di Tengah Pandemi, Brebes Malah Surplus 130,835 Ton Beras

Di Tengah Pandemi, Brebes Malah Surplus 130,835 Ton Beras

Di tengah pandemi virus corona (Covid-19) yang tak kunjung reda, stok pangan di Kabupaten Brebes khususnya beras aman. Bahkan, dari Januari-Juli stok beras di Kabupaten Brebes surplus 130,835 ton beras.

Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (DPKP) Kabupaten Brebes Yulia Hendrawati mengatakan, di periode Januari-Juli ini ada 71,890 hektare (ha) lahan pertanian yang ditanami padi. Dari jumlah itu, produksi padi diperkirakan 403,279 ton gabah kering giling. Produktivitas per ha nya mencapai 5,61 ton gabah kering.

"Dari produksi gabah yang dihasilkan itu, setara dengan 239,607 ton beras. Dengan konsumsi beras dari Januari-Juli yang mencapai 108,772 ton beras, artinya stok beras di Brebes surplus 130,835 ton beras," jelasnya saat menghadiri acara panen raya padi di Desa Baros, Kecamatan Ketanggungan, Rabu (22/7) kemarin.

Mantan kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan (DPKH) ini menyebutkan, Juli ini saja di Brebes masuk panen raya padi masa tanam kedua. Di mana, luas panen Juli ini mencapai 13,889 ha. Dengan jumlah produksi mencapai 78,473 ton gabah kering.

"Dengan jumlah di atas, setara dengan 46,624 ton beras. Sedangkan untuk konsumsi beras di Juli ini kurang lebih mencapai 15,158 ton atau surplus 31,466 ton beras," jelasnya.

Tak sampai di situ, dalam upaya memaksimalkan dan menjaga ketahanan pangan, pihaknya terus memberikan alat pertanian kepada para petani. Dengan harapan, hasil produksi pertanian di Brebes bisa maksimal.

"Dan kami ucapkan terima kasih kepada TNI-Polri dan para petani yang telah ikut membantu dalam menyukseskan swasembada pangan di Brebes," ucapnya.

Dalam kesempatan yang sama, Wakil Bupati Brebes Narjo mengapresiasi atas pencapaian stok pangan beras di Brebes yang mengalami surplus. Karenanya, pihaknya akan terus mendorong dalam peningkatan pangan di Brebes.

"Kita apresiasi atas pencapaian stok beras di Brebes yang mengalami surplus. Dan semoga, ke depan stok pangan di Brebes tetap mengalami peningkatan," ucapnya dalam sambutan.

Hadir dalam agenda panen raya masa tanam kedua tersebut, Kapolres Brebes AKBP Gatot Yulianto, perwakilan Dandim 0713/Brebes. Beserta kepala dan staf SKPD di lingkungan Pemkab Brebes. (ded/ima)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: