Sopir Mengantuk, Toyota Calya Ringsek Setelah Terperosok ke Kolong Jembatan di Pemalang

Sopir Mengantuk, Toyota Calya Ringsek Setelah Terperosok ke Kolong Jembatan di Pemalang

Sebuah Toyota Calya G-9276-ZP terperosok ke bawah jembatan dengan ketinggian sekitar lima meter, Minggu (12/7) siang. Kecelakaan tunggal tersebut terjadi di Jalan Raya Randudongkal Kabupaten Pemalang. 

Kecelakaan itu sempat mengundang perhatian warga setempat. Mereka berkerumun untuk ikut membantu menyelamatkan sopirnya.  

Hadi (35) pengendara mobil tersebut selamat. Namun, kendaraan yang dikemudikannya ringsek dan rusak parah. Kerusakan tampak di bagian bodi depan mobil.  Kaca depan juga terlihat retak. 

Kasat Lantas Polres Pemalang AKP Arfian Rizki Dwi Wibomo membenarkan adanya kecelakaan itu. Dikatakan, awalnya mobil melaju dari arah barat ke timur. Sesampainya di lokasi kejadian, pengemudi diduga mengantuk sehingga tidak dapat menguasai laju kendaraan dan berakibat kendaraan oleng ke kiri keluar badan jalan hingga terperosok di tanah kosong kiri jalan. 

"Sopirnya diduga ngantuk sehingga oleng ke kiri dan keluar badan jalan," katanya.

Menurut Arfian, mobil tersebut hanya dinaiki sopir tanpa membawa penumpang. Kondisi sopir luka ringan. Pihaknya pun mengimbau masyarakat lebih hati-hati dalam berkendara. 

"Pastikan kondisi sehat, dan bila mengantuk lebih baik istirahat dahulu," pesannya. 

Oleh petugas, mobil kemudian dievakuasi dengan alat berat. (sul/ima)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: