Kecelakaan di Jalur Pantura Brebes, Kakak Beradik Meninggal Dunia

Kecelakaan di Jalur Pantura Brebes, Kakak Beradik Meninggal Dunia

Dua orang pengendara sepeda motor yang merupakan kakak beradik alami kecelakaan di Jalur Pantura Kecamatan Bulakamba, Rabu 2 Juli 2025. (Istimewa)--

BREBES, radartegal.com - Dua orang pengendara sepeda motor yang merupakan kakak beradik alami kecelakaan di Jalur Pantura Kecamatan Bulakamba, Rabu 2 Juli 2025. Keduanya berinisial AP (21) seorang mahasiswa Negeri di Semarang dan adiknya FNH (18).

Kedua korban mengalami kecelakaan saat hendak menuju ke Statisun Brebes untuk mengantarkan sang kakak berangkat kuliah di Semarang. Namun nahas, sebelum tiba di stasiun motor yang diboncengi keduanya mengalami kecelakaan yang menewaskan pengendara dan penumpangnya.

Dari rekaman video yang viral di media sosial terlihat motor yang diboncengi korban melaju kencang dari arah Jakarta ke Semarang. Setibanya di lokasi kejadian, tepatnya di dekat Pasar Bulakamba, motor korban melaju ke sisi kiri, dan di sisi kanannya ada sebuah truk.

Disaat yang bersamaan, melaju kendaraan truk kontainer dengan kecepatan tinggi, yang menyalip truk dari sisi kiri ke kanan. Lantaran diduga tidak bisa mengendalikan laju kendaraan kecelakaan tidak bisa dihindari dan sepeda motor korban yang ada di depannya tertabrak.

BACA JUGA: Kecelakaan di Pantura Tegal Libatkan 3 Kendaraan, 1 orang Meninggal Dua Luka-luka

BACA JUGA: Tabrak Mobil, Pemotor asal Tegal Tewas Kecelakaan di Pantura Kota Pekalongan

Video viral kecelakaan maut tersebut salah satunya viral di media sosial Facebook dengan nama acount @Sisi lain Tegal Raya. 

Saat Dikonfirmasi, Humas RS Bhakti Asih, Iqbaludin mengatakan, pihak rumah sakitnya menerima dua korban kecelakaan di Jalur Pantura Bulakamba. Keduanya merupakan kakak beradik dan semuanya meninggal dunia. 

"Saat ini korban disemayamkan di RS Bhakti Asih Brebes, untuk di serahkan ke keluarga korban," jelasnya.

Terpisah Kapolsek Bulakamba, AKP Ibnu Setiadi kepada media membenarkan adanya kecelakaan dengan dua korban jiwa tersebut. "Iya benar ada kecelakaan dua korban tewas, kasusnya saat ini di tangani Unit Gakkum Satlantas Polres Brebes," pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: