4 Villa di Batu dengan Tarif Rp200 Ribuan, Fasilitas Lengkap dan Dekat Wisata

4 Villa di Batu dengan Tarif Rp200 Ribuan, Fasilitas Lengkap dan Dekat Wisata

Deretan Villa di Batu Malang--

Radartegal.com - Batu dikenal sebagai destinasi wisata yang menawarkan udara sejuk, panorama alam indah, dan beragam atraksi menarik. Tak heran jika kota ini selalu menjadi tujuan favorit wisatawan yang ingin melepas penat sekaligus menikmati liburan singkat.

Selain objek wisata populer seperti Jatim Park, Batu juga menyediakan banyak pilihan villa di Batu yang sesuai dengan kebutuhan traveler. Bahkan, dengan budget terbatas, Anda tetap bisa menemukan villa yang nyaman untuk staycation.

Menariknya, ada sejumlah villa di Batu yang menawarkan tarif sekitar Rp200 ribu per malam. Meski tergolong murah, fasilitas yang disediakan tetap memadai, mulai dari kamar yang bersih, lingkungan asri, hingga lokasi yang strategis dekat tempat wisata.

Inilah 4 rekomendasi villa di Batu yang murah dan bisa menjadi pilihan tepat untuk Anda yang menginginkan pengalaman staycation hemat namun tetap menyenangkan. Simak artikel Radartegal.com di bawah ini dengan seksama!

BACA JUGA: 8 Wisata Air Terbaik di Purwokerto: Curug, Telaga, hingga Water Park

BACA JUGA: 7 Tempat Wisata Ikonik di Yogyakarta Wajib Disinggahi First Timer

Deretan Villa di Batu

Menginap nyaman di Batu bisa dilakukan dengan memilih vila yang layak. Inilah beberapa villa di Batu harga 200 ribu yang bersih dan nyaman untuk staycation.

1. SR Living

Mengutip dari Instagram @sr_living, villa ini memiliki 2 kamar dengan harga mulai Rp293.000. Di dalamnya terdapat tempat tidur ukuran 160 × 200 cm, kamar mandi dengan water heater, smart TV, Wi-Fi, mic & sound, serta dapur lengkap.

Lokasi: Jalan Indragiri No.2, Perumahan Mutiara Residence No.A3, Pesanggrahan, Kec. Batu, Kota Batu, Jawa Timur 65313.

2. Vila Syariah Bunga Tanjung

Vilanya tenang, bersih dan harum. Ada fasilitas gula, garam, kopi dan teh sepuasnya, mukena, setrika, sabun cuci piring sampai perkakas lengkap. Harga sewanya dibanderol mulai Rp279.000.

Lokasi: Perum Bunga Tanjung No. 16, Junrejo, Kec. Junrejo, Kota Batu, Jawa Timur 65321.

BACA JUGA: Kaligua Brebes, Wisata Kebun Teh yang Cocok untuk Healing dan Edukasi

BACA JUGA: 5 Tempat Wisata dengan Wahan Main di Pemalang Terpopuler

3. Vila Olly 1

Vilanya luas, terdapat sofa, TV, kamar mandi dengan bathub, private balcony, dan amenities lengkap seperti handuk, sabun dan sampo. Tamu juga mendapatkan welcome drink berupa air mineral. Harga sewanya mulai Rp290.000.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: