Pimpin Cabor Akuatik, Anggota DPRD Brebes Ini Siap Cetak Prestasi
--
BREBES, radartegal.com - Anggota DPRD BREBES Fauzan Rasyid terpilih secara aklamasi untuk memimpin Akuatik Cabang BREBES periode 2025-2030. Anggota DPRD ini fokus cetak atlet berprestasi di BREBES.
Anggota DPRD Kabupaten Brebes ini, terpilih melalui Musyawarah Cabang Luar Biasa (Muscablub) Akuatik Kabupaten Brebes, Selasa 4 Februari 2025 lalu, di Sekretariat Akuatik Cabang Brebes.
Meski sempat menjadi perdebatan alot dalam Muscablub, Fauzan akhirnya terpilih sebagai ketua. Semula muncul dua calon ketua, yakni Akhmad Khumaedi dan Fauzan Rasyid.
Namun dalam proses Muscablub Akhmad Khumaedi mengundurkan diri dari pencalonannya. Sehingga, melalui proses musyawarah yang alot akhirnya Fauzan Rasyid terpilih secara aklamasi.
BACA JUGA: Besok, DPRD Brebes Gelar Paripurna Pengumuman Penetapan Bupati dan Wakil Bupati Terpilih
BACA JUGA: Komisi IV DPRD Brebes Sidak Pelayanan RSUD Brebes, Ini Hasilnya
Muscablub Akuatik Kabupaten Brebes ini, dihadiri langsung Ketua KONI Kabupaten Brebes Abdul Aris Assaad. Kemudian, Kabid Pemuda dan Olahraga Dindikpora Pemkab Brebes Aka Darma. Digelarnya Muscablub itu,merupakan tindak lanjut dalam melakukan regenerasi dan restrukturisasi kepengurusan, setelah ketua sebelumnya mengundurkan diri.
Ketua Akuatik Indonesia cabang Kabupaten Brebes terpilih, Fauzan Rasyid menjelaskan, pihaknya menyampaikan banyak terima kasih atas kepercayaan 14 club. Bahkan dalam mengembangkan eksistensi cabor akuatik menjadi semangat baru. Mengingat, cabor renang menjadi andalan dalam ajang kompetisi olahraga secara menyeluruh.
"Apresiasi penuh dan terima kasih, kami sampaikan kepada seluruh perwakilan 14 club atas kepercayaannya memilih saya sebagai ketua. Semoga, ini menjadi langkah awal dalam meningkatkan potensi atlet renang di Kabupaten Brebes," terangnya.
Terkait visi misi dalam menjalankan organisasi, Fauzan mengungkapkan, pihaknya akan lebih fokus membangun karakter insan perenang dan mengharumkan Kabupaten Brebes lewat olahraga. Sekaligus, mewujudkan Akuatik Indonesia Pengkab Brebes lebih berkarakter, berprestasi unggul dan bermartabat.
BACA JUGA: Lengkap, Akhirnya Pimpinan DPRD Brebes dari Fraksi Gerindra Dilantik
Misinya, meningkatkan solidaritas Akuatik Pengkab Brebes dan seluruh klub renang yang ada. "Kuncinya, membangun pola kemitraan dengan semua klub renang, merancang program pembinaan atlet serta meningkatkan sarpras dengan kerja tim kepengurusan baru yang akan dibentuk maksimal 14 hari ke depan," ujarnya.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:

