Hujan Disertai Angin Kencang Rusak Atap SD Negeri 04 Mendelem Pemalang
Atap sekolah SD Negeri 04 Mendelem Kabur akibat hujan deras disertai angin--
PEMALANG, radartegal.com – Hujan deras yang disertai angin kencang melanda wilayah Desa Mendelem, Kecamatan Belik, Jumat, 23 Januari 2026. Peristiwa tersebut mengakibatkan kerusakan pada bangunan SD Negeri 04 Mendelem.
Atap bangunan sekolah kabur terbawa angin. Dampaknya dua ruang kelas tidak dapat digunakan untuk proses belajar mengajar.
Peristiwa ini terjadi sekitar pukul 16.20 WIB, saat hujan dengan intensitas cukup tinggi disertai hembusan angin kencang menerjang kawasan tersebut. Atap sekolah yang terbuat dari material ringan tidak mampu menahan kuatnya angin hingga akhirnya terlepas dan rusak.
Kasi Trantib Kecamatan Belik, Bambang Martono SIP MM menyampaika, hujan yang disertai angin kencang menyebabkan atap SD Negeri 04 Mendelem terbawa angin sehingga dua ruang kelas mengalami kerusakan dan tidak dapat digunakan untuk kegiatan belajar mengajar.
BACA JUGA:Khaul Pangeran Benowo Jadi Momentum Kebersamaan Hari Jadi ke-451 Pemalang
BACA JUGA:BMKG Keluarkan Peringatan Dini Tertinggi, Pemalang Siaga Hujan Lebat
Menurutnya, tidak ada korban jiwa maupun luka dalam kejadian tersebut. Adapun kondisi bangunan akan segera dilaporkan kepada pihak terkait untuk mendapatkan penanganan lebih lanjut, sehingga proses belajar mengajar dapat kembali berjalan normal secepatnya.
"Masyarakat dan pihak sekolah diimbau untuk tetap meningkatkan kewaspadaan, terutama saat terjadi cuaca ekstrem berupa hujan lebat dan angin kencang," ujarnnya.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:




