Atlet Biliar Muda Kabupaten Tegal Juara Pertama Turnamen di Pemalang

Atlet Biliar Muda Kabupaten Tegal Juara Pertama Turnamen di Pemalang

PRESTASI - Atlet biliar muda binaan POBSI Kabupaten Tegal, Ali Akbar, berhasil meraih juara pertama Turnamen Biliar Bola 9 Edisi Nataru yang digelar di Kabupaten Pemalang.-Yeri Noveli/Radar Tegal Grup-

SLAWI, radartegal.com - Atlet biliar muda Kabupaten Tegal, Ali Akbar, juara pertama Turnamen Turnamen biliar Bola 9 Edisi Natal dan Tahun Baru (Nataru) yang digelar di Kabupaten Pemalang.

Ali Akbar merupakan pebiliar muda berpotensi dari Persatuan Olahraga Biliar Seluruh Indonesia (POBSI) Kabupaten Tegal.

Pada Turnamen Biliar Bola 9 Edisi Nataru di Kabupaten Pemalang, Ali Akbar tampil gemilang sejak babak penyisihan hingga partai final. 

Dengan permainan tenang, fokus, dan penuh perhitungan, atlet muda Kabupaten Tegal ini mampu menyingkirkan lawan-lawan tangguh dari berbagai daerah dan memastikan diri keluar sebagai champion pada ajang antar kabupaten tersebut.

BACA JUGA:Ambil Sabuk, 200 Siswa PSHT Cabang Kabupaten Tegal Tingkat Hijau Longmarch ke Guci

BACA JUGA:KDMP Kesadikan Tegal, Harapan Baru Kebangkitkan Ekonomi Desa

Keberhasilan ini menjadi catatan penting dalam perjalanan karier Ali Akbar di dunia olahraga biliar, sekaligus menunjukkan bahwa atlet biliar Kabupaten Tegal memiliki potensi besar untuk bersaing di level regional bahkan lebih tinggi.

Ali Akbar diketahui mulai menekuni olahraga biliar secara serius sejak Oktober 2024. Ketertarikannya pada olahraga ini muncul dari tantangan teknik dan strategi yang harus dikuasai, mulai dari pengaturan posisi bola hingga akurasi pukulan.

“Biliar itu bukan hanya soal pukulan, tapi juga perhitungan, fokus, dan strategi. Dari situ saya merasa tertantang untuk terus belajar dan bermain lebih pintar,” ungkap Ali Akbar, Senin, 29 Desember 2025.

Sebagai putra dari Ketua POBSI Kabupaten Tegal, Memet Said, Ali Akbar mengaku mendapat banyak arahan dan bimbingan sejak awal. Namun demikian, ia menegaskan prestasi yang diraihnya merupakan buah dari kerja keras, disiplin latihan, serta dukungan penuh dari pelatih dan pengurus POBSI Kabupaten Tegal.

BACA JUGA:36.053 orang Plesir ke Sejumlah Obyek Wisata di Tegal Saat Libur Natal, PAI Masih Jadi Favorit

BACA JUGA:Sediakan 1.143 Porsi Setiap Hari, SPPG Polres Tegal Kota Mulai Beroperasi

Meski telah meraih gelar juara, Ali Akbar memilih tetap rendah hati. Ia berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas permainan dan memperbaiki handicap (HC) agar bisa naik level dan bersaing dengan atlet terbaik di Jawa Tengah.

“Target ke depan, saya ingin meningkatkan HC, naik level, dan fokus menyiapkan diri untuk Porprov Jawa Tengah 2026. Semoga bisa meraih juara dan membawa medali untuk Kabupaten Tegal,” ujarnya penuh optimisme.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: