Avanza Kalah Pamor! Mobil Terpopuler Harga Rp100 Jutaan Ini Kini Paling Diburu Warga Indonesia

Avanza Kalah Pamor! Mobil Terpopuler Harga Rp100 Jutaan Ini Kini Paling Diburu Warga Indonesia

Daftar Mobil Terpopuler di Indonesia 2025--

radartegal.com - Selama bertahun-tahun, Toyota Avanza dikenal sebagai "mobil sejuta umat" di Indonesia. Mobil MPV andalan Toyota ini menjadi mobil terpopuler pilihan masyarakat karena daya tampung yang besar, konsumsi bahan bakar yang irit, serta harga yang relatif terjangkau. 

Namun, tren mobil terpopuler otomotif di Tanah Air mulai bergeser. Kini, muncul penantang baru yang sukses menggeser dominasi Avanza sebagai mobil paling laris di Indonesia.

Data terbaru dari Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) per April 2025 mengungkapkan bahwa Avanza tidak lagi menempati posisi teratas sebagai mobil terpopuler di Indonesia. Sebagai gantinya, muncul model-model baru yang lebih terjangkau, efisien, dan kaya fitur yang mulai merebut hati konsumen. 

Bagi Anda yang penasaran, simak artikel Radartegal berikut ini. Kami akan mengulas perubahan tren mobil terpopuler dan terlaris di Indonesia dari Januari-Mei 2025.

BACA JUGA:3 Rekomendasi Mobil Baru Termurah di Indonesia, Harga Bisa Dijangkau Gen Z!

BACA JUGA:5 Sedan Bekas Hemat dan Tangguh, Cocok untuk Anda yang Cari Mobil Performa Tinggi Mei 2025

Daftar Mobil Terpopuler di Indonesia 2025

Raja jalanan RI sepanjang 4 bulan pertama tahun 2025 jatuh kepada Toyota Kijang Innova. Mobil ini jauh mengungguli banyak rivalnya dari brand lain maupun dari model lainnya sesama Toyota, termasuk Toyota Avanza yang dulunya menjadi mobil sejuta umat.

Sepanjang Januari-April 2025, Kijang Innova terjual sebanyak 21.120 unit. Angka ini tidak mengejutkan mengingat dalam 4 bulan terakhir mobil ini selalu menjadi mobil terlaris di Indonesia.

Pada Januari 2025 lalu 5.171 unit, kemudian pada Februari terjual 6.008 unit, bulan selanjutnya di Maret terjual 5.353 unit dan bulan April lalu terjual 4.588 unit. Semuanya menjadikan Kijang Innova menjadi mobil terlaris di tiap bulannya.

BACA JUGA:Mau Mobil Keluarga Murah? Ini Harga Toyota Calya 2025 yang Wajib Anda Tahu!

BACA JUGA:Irit Tetap Bergaya, Mobil Suzuki Fronx Dibanderol Mulai Rp166 Juta Bisa Dicicil dengan Harga Segini

Selanjutnya di posisi kedua ditempati Honda Brio yang terjual Honda Brio 16.501 unit, hatchback andalan dari Honda ini mengungguli Daihatsu Sigra yang terjual 15.228 unit. Toyota Avanza hanya menempati posisi keempat dengan penjualan 12.926 unit, kemudian dari SUV Toyota lain ada Rush terjual 10.669 unit yang melengkapi posisi lima besar.

Toyota Calya menempati posisi di bawahnya dengan penjualan 10137 unit, disusul Daihatsu grandmax pick up yang terjual 9279 unit.

Mitsubishi baru menyumbangkan nama di posisi ke delapan melalui Xpander yang termasuk Xpander Cross dengan penjualan 8.879 unit. Disusul Suzuki Carry pick-up yang terjual 7.378 serta Toyota Agya yang terjual 5425 unit.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: